RADARBANDUNG.id- Komisi I DPRD Kabupaten Bandung Barat berharap kinerja birokrasi di lingkungan Pemkab Bandung Barat dalam melayani masyarakat terus meningkat.
Terlebih, beberapa waktu lalu Pemkab Bandung Barat secara resmi mengambil sumpah/janji jabatan bagi 3.362 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“Dengan dilantiknya ASN KBB berjumlah 3.362 harus menjadi energi baru untuk menjalankan roda organisasi pemerintahan yang lebih baik sesuai dengan harapan masyarakat,” kata Ketua Komisi I DPRD KBB, Sandi Supyandi saat dihubungi, Senin (21/4/2025).
Ia menambahkan, pembina kepegawaian di lingkungan Pemkab Bandung Barat harus bertindak tegas dalam melakukan pengawasan terhadap kinerja para ASN di wilayahnya.
“Kedisiplinan yang harus ditanamkan dan ASN di Pemkab Bandung Barat harus menjadi suri tauladan serta harus bisa memutasi diri setelah pengambilan sumpah. Masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan dan “Out of the box” dalam melaksanakan pengabdian,” katanya.
Lebih lanjut Ia mengatakan, pihaknya juga akan bekerja sesuai tugas dan fungsinya menjalankan pengawasan kepada seluruh birokrasi di lingkungan Pemkab Bandung Barat serta memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Kita kemarin sudah mengskemakan minimal satu bulan sekali berkantor d wilayah Pemda. Waktunya tidak akan kita kasih tahu. Intinya kita akan melakukan sidak demi perbaikan dan bukan untuk mencari kesalahan. Demi pelayanan publik kedepannya,” katanya.
Ia menegaskan, reformasi birokrasi adalah upaya pemerintah untuk mengubah sistem penyelenggaraan pemerintahan, khususnya terkait kelembagaan, ketatalaksanaan, dan sumber daya manusia. Reformasi birokrasi bertujuan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance).
“Karena harapan terbesar ada di tangan tangan beliau ini. Karenakan pelayanan publik untuk memperlihatkan keramahan dan mempermudah. Jangan sampai ada pungli di lingkungan Pemkab Bandung Barat,” tandasnya. (KRO)
Live Update
- Jeje Ritchie Ismail Tak Ingin Lingkungan Pemkab Bandung Barat Kotor, OPD Wajib Bersih-bersih 2 minggu yang lalu