News

Calvin Verdonk Langsung Nyaman Main dan Bersaing dengan Dean James, Duh Pratama Arhan Ketar-ketir Posisinya di Timnas Indonesia?

Radar Bandung - 23/03/2025, 22:11 WIB
Azam Munawar
Azam Munawar
Tim Redaksi
Calvin Verdonk Langsung Nyaman Main dan Bersaing dengan Dean James, Duh Pratama Arhan Ketar-ketir Posisinya di Timnas Indonesia?

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Fullback kiri Timnas Indonesia, Calvin Verdonk langsung nyetel dan menikmati persaingan dengan rekan barunya, Dean James.

Calvin Verdonk Langsung Nyaman Main dan Bersaing dengan Dean James, Duh Pratama Arhan Ketar-ketir Posisinya di Timnas Indonesia?

Dean James dan Calvin Verdonk akan bersaing di posisi bek kiri Timnas Indonesia. Foto : dok. Instagram GEA dan NEC. Sementara foto atas, Calvin Verdonk saat Indonesia dihajar Australia di kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto : Dok. X@bibababiboo

Kondisi ini bisa membuat penggawa Timnas Indonesia, Pratama Arhan ketar-ketir karena memiliki posisi yang sama.

Persaingan fullback kiri Timnas Indonesia termasuk posisi yang cukup ketat.

Dibanding posisi lain di Timnas Indonesia, pos bertahan kiri itu dihuni oleh banyak pemain yang secara kualitas cukup mumpuni dan andal.

 

Setidaknya ada lima pemain yang memiliki posisi asli bek kiri dalam Timnas Indonesia.

Pada skuat ini saja ada Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Pratama Arhan, Dean James, dan juga Nathan Tjoe-A-On.

Tapi untuk nama terakhir kerap bergeser menjadi gelandang.

 

Nathan Tjoe-A-On dalam beberapa laga terakhir dijajal untuk menempati posisi gelandang bertahan dan bersaing dengan Thom Haye, Ricky Kambuaya, Ivar Jenner, dan kini ada Joey Pelupessy.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert pun punya banyak opsi untuk posisi tersebut.

Saat melawan Australia beberapa hari lalu misalnya, dia menempatkan Dean James sebagai fullback kiri. Pemain yang baru sah WNI itu menggusur Shayne Pattynama, Pratama Arhan, dan Calvin Verdonk.

Tapi Patrick Kluivert tetap menurunkan Calvin Verdonk sebagai starter. Verdonk dimainkan sebagai bek tengah kiri dalam skema tiga bek, dan perannya kerap bergantian dengan Dean James.

Performa Verdonk dan James di sisi kiri Timnas Indonesia pun cukup baik. Meski baru pertama kali bermain, kedua tim langsung klop dan nyetel dalam menjaga pertahanan maupun membantu penyerangan.

Calvin Verdonk sebagai pemain yang terlibat persaingan dengan Dean James pun mengakui itu. Dia mengaku mulai nyaman dengan pemain Go Ahead Eagles itu di Timnas Indonesia.

“Rasanya bagus bermain bersama Dean James. Saya pikir dia sangat bagus di liga tahun ini. Kami bisa bermain bersama-sama. Tapi saya juga bisa bermain di posisi dia,” kata Verdonk ditemui di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (22/3).

Kondisi ini jelas tak menggembirakan untuk pemain bek kiri lain. Termasuk Pratama Arhan, penggawa True Bangkok United. Sebab selama ini Arhan sebenarnya kerap jadi pilihan pelatih sebelumnya, Shin Tae-yong dan dia bersaing ketat dengan Calvin Verdonk.

Tapi dengan kedatangan Dean James, Pratama Arhan harus berjuang keras. Apalagi, masih ada Shayne Pattynama yang juga ada di skuad. Pratama Arhan pun patut ketar-ketir.

Pasalnya, saat melawan Australia saja Arhan sudah tersisih. Namanya tidak masuk line-up bersama dengan Muhammad Ferarri, Nadeo Argawinata, dan Hokky Caraka. Patrick Kluivert lebih memilih Dean James dan Verdonk starter dengan Shayne Pattynama duduk di bangku cadangan.

Pratama Arhan mesti harus lebih bekerja keras lagi untuk mencuri perhatian dan kemampuan kepada Patrick Kluivert. Fullback kiri Garuda itu masih ada peluang untuk bermain saat Timnas Indonesia menjamu Bahrain pada Selasa (25/3) nanti.(jpc)

 

 

Live Update


Terkait Sepak Bola
Dua Tim Muda Jebolan MilkLife Tuai Hasil Positif di JSSL Singapura
Sepak Bola
Dua Tim Muda Jebolan MilkLife Tuai Hasil Positif di JSSL Singapura

  RADARBANDUNG.id – Tim HydroPlus Strikers (U-14) dan MilkLife Shakers (U-12) menuai hasil positif pada pertandingan hari pertama turnamen JSSL Singapore 7’s yang diselenggarakan Kamis (17/4) di The Arena dan The Cage Dempsey, Singapura. HydroPlus Strikers menduduki posisi tiga klasemen sementara dengan lima poin, sedangkan MilkLife Shakers berhasil berada di puncak klasemen Grup A usai […]

Man United vs Lyon (2-2), Saatnya Bangkit di Old Trafford!
Sepak Bola
Man United vs Lyon (2-2), Saatnya Bangkit di Old Trafford!

RADARBANDUNG.ID, MANCHESTER –  Manchester United berupaya bangkit dari hasil negatif dalam 5 laga terakhir. Manchester United tengah mengalami performa naik turun selama kompetisi musim 2024/2025. Akhir pekan lalu, The Red Devils harus tumbang di markas Newcastle dengan skor 4-1 dalam lanjutan Liga Inggris. Di kubu lawan, Lyon baru saja meraih kemenangan 1-3 di markas Auxerre […]

Atletico Madrid 4-2 Real Valladolid, Julian Alvarez Cetak Brace Tegaskan jadi Tiga Poin yang Penting
Sepak Bola
Atletico Madrid 4-2 Real Valladolid, Julian Alvarez Cetak Brace Tegaskan jadi Tiga Poin yang Penting

RADARBANDUNG.ID METROPOLITANO – Pemain Atletico Madrid, Julian Alvarez, mencetak dua gol dari titik penalti saat mereka bangkit untuk mengalahkan tim papan bawah Real Valladolid 4-2 di Metropolitano pada Selasa (15/4/2025) dini hari dan tetap berada dalam persaingan perebutan gelar La Liga/ Liga Spanyol. Atletico Madrid yang berada di peringkat ketiga memiliki 63 poin, tertinggal tiga […]

Cihuy! Persib Bandung Dapat Tambahan Amunisi Lawan Bali United
Sepak Bola
Cihuy! Persib Bandung Dapat Tambahan Amunisi Lawan Bali United

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Persib Bandung berhasil membawa pulang satu poin dari lawatannya ke markas Borneo FC, meskipun harus tampil tanpa 11 pemain inti. Pelatih Bojan Hodak menegaskan bahwa kekompakan tim dan kualitas pemain pelapis Persib bandung menjadi kunci utama dalam menghadapi situasi sulit tersebut. “Kami punya skuat berisi 25 pemain, dan semua harus siap […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.