News

Hanya 6 Bulan untuk Bertahan Hidup, Kim Woo Bin Menceritakan Perjuangannya Melawan Kanker

Radar Bandung - 18/09/2024, 14:46 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Hanya 6 Bulan untuk Bertahan Hidup, Kim Woo Bin Menceritakan Perjuangannya Melawan Kanker
Aktor Kim Woo Bin.

RADARBANDUNG.id – Kim Woo Bin berbagi pemikirannya, saat melawan kanker nasofaring selama penampilannya di acara ‘Zzanbro Shin Dong Yup.’

Pada 16 September 2024, Kim Woo Bin dan Kim Sung Kyun yang membintangi film Netflix ‘Officer Black Belt’ yang disutradarai oleh Kim Joo Hwan, hadir di YouTube ‘Zzanbro Shin Dong Yup.’

Dalam episode tersebut, Kim Woo Bin yang memilih untuk minum bir non-alkohol menceritakan pengalamannya melawan kanker.

Pada tahun 2017, Kim Woo Bin didiagnosis menderita kanker nasofaring dan menerima diagnosis sembuh total pada tahun 2019.

Kanker nasofaring merupakan tumor ganas, jenis kanker yang tumbuh di rongga belakang hidung dan belakang langit-langit rongga mulut.

“Aku secara alami adalah orang yang positif, seseorang yang selalu berusaha menemukan sisi positif dalam situasi apapun.

Rasanya seperti adegan dalam drama ketika dokter tiba-tiba berkata, ‘Jika ini berlangsung singkat, Anda hanya memiliki waktu enam bulan untuk hidup.’

Aku terkejut dan takut, dan berharap itu hanya mimpi. Namun, meski begitu aku tidak pernah berpikir, ‘Bagaimana jika aku tidak bisa mengatasi ini? Pikiran itu tidak pernah terlintas di benakku,” jelas Kim Woo Bin.

Kim Woo Bin menjelaskan, bahwa meskipun tidak mudah untuk mempertahankan pola pikir positif dengan segera, ia terus berusaha untuk menjaga semangatnya selama perawatan.

Kekasih dari Shin Min Ah ini, juga mengatakan bahwa ia mencoba untuk berpikir seolah-olah surga memberinya waktu untuk beristirahat, setelah sepuluh tahun menjalani kehidupan yang sibuk.

“Begitu banyak orang, hanya karena mereka mengenali wajahku, memberikan dukungan dan doa. Aku percaya bahwa dukungan itu memberiku kekuatan,” tambahnya.

“Aku ingin menyampaikan doa yang diriku terima kepada sebanyak mungkin orang,” ungkap Kim Woo Bin, sebagai rasa terima kasihnya atas dukungan yang diterimanya seperti yang dikutip dari Allkpop. (jpc)


Terkait Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya
Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya

Selebgram Adelia Septa mengalami penganiayaan oleh suaminya. Salah satu adegan dalam video menunjukkan pelaku mencekik korban hingga berteriak kesakitan.

Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat
Entertainment
Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Perkusi bukan sekadar dentuman ritmis tanpa makna. Di tangan komunitas United State of Bandung Percussion (USBP), seni tabuhan ini menjadi wadah edukasi, terapi, dan bahkan jalan hidup bagi ribuan anggotanya. Salah satu founder USBP, Jarwo saat ditemui di Kota Bandung, Senin (24/3/2025), menceritakan perjalanan komunitas ini sejak berdiri 22 Maret 2012 […]

Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu
Entertainment
Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu

Tersedia Mulai 18 – 20 Maret 2025 di breakoutdayfest.id RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Setelah sukses besar di tahun sebelumnya, Break Out Day (BOD) 2025 kembali hadir untuk memberikan pengalaman festival musik yang lebih besar, lebih meriah, dan lebih spektakuler! Festival musik paling garang: Break Out Day 2025 akan kembali digelar bulan Juli mendatang di Bandung, dengan […]

Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas
Entertainment
Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG, – Puasa Ramadan merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam yang telah baligh, dengan menahan diri dari makan, minum, dan hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar hingga terbenam matahari. Namun, kebiasaan berbuka puasa dengan makanan tinggi gula dan rendah serat masih menjadi tantangan bagi sebagian masyarakat. Ahli Gizi, Olivia Gresya, menekankan pentingnya konsumsi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.