News

Stok Beras Kota Bandung Aman Hingga Awal Tahun Depan

Stok Beras Kota Bandung Aman Hingga Awal Tahun Depan
Ilustrasi: Stok Beras Kota Bandung Aman Sampai Awal Tahun Depan. (ist/ Pemkot Bandung)

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Ketersediaan atau stok beras di gudang Bulog Kota Bandung dipastikan dalam kondisi yang aman. Apalagi pada Maret 2024, petani sudah kembali masuk masa panen.

“Beras ketersediaan di gudang kami, dilihat dari stok itu aman. Bulan Desember bahkan awal tahun menjelang panen tahun depan itu aman,” ujar Kepala Bulog Cabang Bandung, Erwin Budiana saat Kegiatan Pasar Murah di Lapang SMP YWKA, dikutip Jumat (8/12/2023).

Erwin mengatakan, memasuki musim penghujan saat ini, para petani mulai menanam sehingga dipastikan sekitar Maret 2024 bisa panen.

“Masuk musim hujan petani mulai menanam, jadi bulan Maret akan panen. Jangan khawatir di gudang Bulog ketersediaan cukup bahkan sampai tahun depan,” ucap dia.

Sementara itu, menurut Kepala Bidang Distribusi Perdagangan dan Pengawasan Kemetrologian, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, Meiwan Kartiwa, harga kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) di Kota Bandung relatif stabil.

Hasil pemantauan pihaknya, harga telur ayam Rp27.000 – Rp28.000/kilogram. Sedangkan harga daging ayam yaitu Rp34.000-Rp36.000 /kilogram. “Padahal harga telur bulan lalu mencapai Rp30.000 per kilogramnya. Sedangkan harga daging ayam masih stabil,” sebut Meiwan.

Ia mengungkapkan, barang kebutuhan pokok yang dijual di Pasar Murah berada di bawah harga pasaran. Seperti bawang merah Rp12.000 per setengah kilogram. Ada juga cabai rawit dalam kemasan kecil Rp5.000.

Disdagin, lanjutnya, terus memantau setiap pasar untuk memastikan ketersediaan dan harga. “Kita terus monitoring. Kalau ada hal mengganggu jalur distribusi, kita kerja sama dengan Satgas Pangan. Soal harga naik itu dari mana penyebabnya, jangan sampai harga mahal terus langsung diasumsikan ada permasalahan,” pungkasnya. ***


Terkait Regional
Pedestrian Kota Cimahi Ditata, Wagub Jabar: Kota Ini Penyangga Ibu Kota Jawa Barat
Regional
Pedestrian Kota Cimahi Ditata, Wagub Jabar: Kota Ini Penyangga Ibu Kota Jawa Barat

RADARBANDUNG.id- Pagar pembatas trotoar di Jalan Sriwijaya, Kota Cimahi tepat di Pasar Antri bakal segera direvitalisasi. Pasalnya, pagar tersebut dinilai telah usang dan harus diganti. Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat (Jabar) Erwan Setiawan menjelaskan, pihaknya bakal segera melakukan revitalisasi terhadap pedestrian dan juga pagar-pagar yang sudah tidak layak, lapuk dimakan usia. “Ini bisa menyebabkan kecelakaan […]

Hanya Digelar 14-15 April, ITB Career Days 2025 Tawarkan Lowongan Pekerjaan dari 30 Perusahaan Ternama
Regional
Hanya Digelar 14-15 April, ITB Career Days 2025 Tawarkan Lowongan Pekerjaan dari 30 Perusahaan Ternama

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – ITB Career Center, di bawah Direktorat Kemahasiswaan Institut Teknologi Bandung kembali menggelar ITB Integrated Career Days 2025 atau Titian Karier Terpadu ITB 2025. 30 perusahaan mulai dari industri perbankan, otomotif hingga pertambangan ikut dalam kegiatan yang digelar pada 14 dan 15 April 2025, di Aula Timur & Campus Center Timur, ITB Ganesha. […]

Emas Kian Diburu di Tengah Ekonomi Tak Pasti, Harga Melejit Mendekati Rekor
Regional
Emas Kian Diburu di Tengah Ekonomi Tak Pasti, Harga Melejit Mendekati Rekor

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Ketidakpastian ekonomi global dan domestik mendorong masyarakat Indonesia berbondong-bondong berinvestasi emas. Tak hanya kalangan atas, tren ini merambah seluruh lapisan masyarakat, dari pembeli pemula hingga investor kawakan, seiring harga emas yang terus menanjak tajam dalam beberapa pekan terakhir. Salah satu konsumen emas di Bandung, Raisa Meiyda Nanda mengungkapkan momentum ini memperlihatkan […]

Langkah Nyata Kota Bandung Hadapi Ancaman Narkoba, Gedung Rehabilitasi Baru Jadi Harapan Baru
Regional
Langkah Nyata Kota Bandung Hadapi Ancaman Narkoba, Gedung Rehabilitasi Baru Jadi Harapan Baru

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Ancaman penyalahgunaan narkotika yang kian kompleks, Kota Bandung kini memberi secercah harapan. Gedung rehabilitasi yang diperuntukkan bagi para pengguna narkoba resmi beroperasi di Jalan Ciungwanara. Gedung rehabilitasi menjadi simbol langkah maju pemerintah kota dalam menghadirkan pendekatan yang lebih manusiawi bagi para penyintas narkoba, bukan hanya melalui penegakan hukum, tetapi juga lewat […]

Pemkot Tertibkan Trotoar, Tak Ada Toleransi, Termasuk untuk Pemerintah
Regional
Pemkot Tertibkan Trotoar, Tak Ada Toleransi, Termasuk untuk Pemerintah

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Upaya Pemerintah Kota Bandung dalam menata keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) di ruang-ruang publik kembali digencarkan. Tak hanya menyoroti pelanggaran yang dilakukan warga, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan justru memulai penertiban dari internal pemerintah sendiri. Langkah ini dilakukan menyusul temuan sejumlah bangunan semi permanen yang berdiri di atas trotoar dan ternyata […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.