News

PLN Lakukan Penguatan Sistem Kelistrikan Jawa Tengah Lewat SUTT 150 kV Kesugihan – Gombong

Radar Bandung - 02/09/2023, 22:53 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
PLN Lakukan Penguatan Sistem Kelistrikan Jawa Tengah Lewat SUTT 150 kV Kesugihan – Gombong
PLN lakukan penguatan sistem kelistrikan Jawa Tengah Lewat SUTT 150 kV Kesugihan – Gombong.

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – PT PLN (Persero) terus melakukan penguatan sistem kelistrikan termasuk kepada sistem yang sudah beroperasi.

Terbaru, PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Tengah (PLN UIP JBT) berhasil menyelesaikan pekerjaan rekonduktoring atau penggantian kabel Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilo Volt (kV) Kesugihan – Gombong.

General Manager PLN UIP JBT, Djarot Hutabri EBS menjelaskan penggantian kabel ini akan berdampak pada kenaikan kapasitas arus yang semula 600 Ampere dan mampu membawa daya sebesar 124 Mega Watt (MW) menjadi 1200 Ampere sehingga mampu membawa daya hingga 249 MW.

Menurutnya, dampak dari peningkatan kapasitas tersebut akan semakin memperkuat sistem kelistrikan daerah yang disuplai.

Baca Juga: Upaya Pengamanan Aset Negara, PLN UIP JBTB Sinergi dengan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur

“Melalui penggantian kabel ini akan memberikan peningkatan keandalan sistem kelistrikan, khususnya di Jawa Tengah ini. Rekonduktoring ini pun menjadi langkah kami dalam mempersiapkan diri saat nanti terjadi pertumbuhan beban kelistrikan,” jelas Djarot.

Proses energize ini dilaksanakan setelah seluruh rangkaian tahapan test and commisioning berhasil dilalui dan ditandai dengan terbitnya Rekomendasi Laik Bertegangan (RLB) dari PLN Pusat Sertifikasi (Pusertif).

Baca Juga: Wujudkan Komitmen TJSL Berkelanjutan, PLN Kembangkan Pengolahan Sampah Bernilai Ekonomi

PLN menganggarkan Rp 121 Milyar untuk melaksanakan pekerjaan rekonduktoring SUTT 150 kV Kesugihan – Gombong. Jalur transmisi kelistrikan ini terdiri dari 101 Tower yang membentang sepanjang 89,24 kilometer sirkit (kms) mulai dari Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen hingga Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Proyek ini juga mampu menyerap 157 tenaga lokal dengan tingkat TKDN mencapai 87,69%.

“Jalur transmisi ini juga akan meningkatkan keandalan sistem kelistrikan hingga Kabupaten Wates, Yogyakarta dimana terdapat Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA). Untuk saat ini, 1 line sudah berhasil diselesaikan, line ke 2 berikutnya kami targetkan dapat selesai di bulan November depan,“ ungkap Djarot.

Jalur transmisi SUTT 150 kV Kesugihan – Gombong memasok daya di kawasan Rawalo, Purbalingga, Mrica, Wonosobo, Wadaslintang, Purworejo, Kebumen, Gombong dan Kesugihan. Penguatan sistem kelistrikan ini menjadi wujud dari komitmen PLN untuk mengutamakan kebutuhan serta kepuasan pelanggan. (*)


Terkait Kota Bandung
Tegaskan Status Sebagai Ibu Kota Asia-Afrika Lewat Peringatan 70 Tahun KAA
Kota Bandung
Tegaskan Status Sebagai Ibu Kota Asia-Afrika Lewat Peringatan 70 Tahun KAA

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Nuansa penuh sejarah, sebanyak 14 duta besar dari negara-negara Afrika hadir secara langsung ke jantung Kota Kembang untuk memperingati 70 tahun Konferensi Asia-Afrika (KAA). Mereka tidak sekadar datang sebagai tamu, melainkan sebagai bagian dari rangkaian penting yang menegaskan kembali semangat solidaritas yang lahir dari Bandung, tujuh dekade silam. Rangkaian acara dimulai […]

Di Balik Senyap Gang Satata Sariksa, Kisah Dua Kubu dan Narasi yang Terbalik
Kota Bandung
Di Balik Senyap Gang Satata Sariksa, Kisah Dua Kubu dan Narasi yang Terbalik

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Kesunyian Gang Satata Sariksa yang tampak biasa saja pada hari ini, Rabu (23/4/2025). Tersimpan cerita tentang perpecahan, konflik narasi, dan kegelisahan yang belum benar-benar reda. Gang kecil di Sukahaji, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung ini belum lama ini menjadi sorotan, setelah muncul pemberitaan yang menyebut adanya ketegangan tajam antarwarga. Seorang pria […]

Langgar Aturan GSB, Gerai Burger Bangor di Bandung Akhirnya Dibongkar Setelah Putusan MA
Kota Bandung
Langgar Aturan GSB, Gerai Burger Bangor di Bandung Akhirnya Dibongkar Setelah Putusan MA

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Polemik panjang antara Pemerintah Kota Bandung dan gerai kuliner cepat saji Burger Bangor akhirnya mencapai babak akhir. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung mulai menertibkan sekaligus melakukan pembongkaran terhadap bangunan gerai tersebut di Jalan Suryasumantri No. 112, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, setelah Mahkamah Agung mengabulkan kasasi yang […]

Peringatan Konferensi Asia Afrika sebagai Asa dan Harapan
Kota Bandung
Peringatan Konferensi Asia Afrika sebagai Asa dan Harapan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Seperti diketahui, bahwa pada tahun ini tidak ada acara resmi dari pemerintah terhadap penyelenggaraan Peringatan Konferensi Asia-Afrika yang ke-70 tahun. Namun sebagai gantinya akan ada beberapa pagelaran kegiatan Seni, Konser Musik, Festival Asia-Afrika hingga kegiatan beberapa komunitas yang digelar serentak di Kota Bandung. Rangkaian agenda tersebut tertuang dalam kegiatan bertajuk “BANDUNG […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.