News

Nikmati Buka Puasa Bernuasa Sunda ala Grand Sunshine Resort & Convention

Oche Rahmat
Oche Rahmat schedule -Kuliner
  • Nikmati Buka Puasa Bernuasa Sunda ala Grand Sunshine Resort & Convention
  • Nikmati Buka Puasa Bernuasa Sunda ala Grand Sunshine Resort & Convention
  • Thumbnail
  • Thumbnail

RADARBANDUNG.id – Untuk memanjakan lidah pengunjung yang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan, Giwangkara Sundanese Resto yang terletak di Grand Sunshine Resort & Convention sudah menyiapkan paket yang menghadirkan menu lezat dan lengkap. Resto ini menawarkan lebih dari 100 item menu dengan nuansa khas Sunda dan diiringi oleh live music untuk menambah suasana khidmat Ramadhan.

Beberapa menu yang disajikan termasuk takjil seperti assorted korma, chicken shawarma, pasta arabiata, steam dori fish king, ifumie mushroom, aneka gorengan, dan masih banyak lagi. Menu buka puasa ini ditawarkan dengan harga Rp199.000 all you can eat, sehingga pengunjung dapat menikmati semua hidangan dengan nuansa kebersamaan Ramadhan.

“Grand Sunshine Resort & Convention, menyambut bulan suci Ramadhan dengan menyediakan menu nostalgia Ramadhan yang sudah berjalan sejak 22 Maret 2023 lalu, bila melakukan reservasi melalui Team Sales kami akan mendapatkan harga eksklusif,” kata Head Of Marketing Communications Grand Sunshine Resort & Convention, Resna Analta kepada wartawan di Grand Sunshine Resort & Convention Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (28/3).

Resna mengungkapkan pihaknya menawarkan konsep yang baru bagi wisatawan mancanegara maupun domestik dengan mengusung tradisi budaya Sunda, Jawa Barat. Bahkan, menawarkan promo eksklusif bagi pengunjung.

Salah satu fasilitas terbaru yaitu Giwangkara Sundanese Resto untuk menambah pilihan wisatawan jika ingin menggelar social event seperti pernikahan, ulang tahun, informal meeting dan sebagainya. “Kapasitas restoran kita bisa menampung 400 orang dan sudah sertifikasi halal dari MUI,” ujarnya.

Giwangkara Sundanese Resto juga menyajikan menu tradisional andalan, yaitu sembilan menu sambal andalan seperti sambal honje dan sambal leunca yang siap memanjakan pengunjung yang disajikan secara prasmanan. Menu spesial yang disajikan seperti ayam cobek dan ceos kacang merah dengan rasa terbaik.

“Rasanya smooth apalagi ditambah minuman terbaik dari Giwangkara Sundanese Resto yaitu Es Goyobod. Sembilan macam sambal itu free untuk pengunjung jadi pengunjung yang datang kesini tinggal pilih saja beberapa opsi makanan yang diinginkan favoritnya, dan more than ready to serve you all,” jelasnya.

Selain itu, Giwangkara Sundanese Resto dilengkapi dengan fasilitas resort seperti Mini Zoo, Indoor Kids Playground, dan Outdoor Kids Playground. Fasilitas yang ada menjadikan Giwangkara Sundanese Resto cocok untuk mengadakan event Halal Bihalal. Halal Bihalal Package di Giwangkara Sundanese Resto dibandrol dengan harga Rp175.000 dengan konsep yang sama dengan Nostalgia Ramadhan yaitu all you can eat.

“Resto ini diharapkan menjadi pilihan yang tepat untuk nostalgia Ramadhan sekaligus bersilaturrahmi Halal Bihalal di hari Idul Fitri,”ujarnya

Selain melayani kebutuhan Ramadhan, Grand Sunshine Resort & Convention juga menawarkan banyak pilihan akomodasi untuk tamu yang ingin menginap. Tersedia kamar dari tipe Superior hingga Presiden Suite, ada juga villa dimulai dari 2 kamar tidur hingga 5 kamar tidur dengan pemandangan kabupaten Bandung yang indah.

“Resort ini juga dilengkapi dengan kolam renang air hangat, fitness center, fasilitas steam & sauna, juga lounge yang mampu membuat tamu merasa santai dan nyaman selama menginap,” katanya.

Tidak hanya itu, Grand Sunshine Resort & Convention juga merupakan tempat yang tepat untuk mengadakan acara-acara besar seperti konferensi, rapat, pameran, dan pernikahan. Terdapat ruang pertemuan dengan kapasitas yang bervariasi, mulai dari 15 hingga 1500 orang, serta dilengkapi dengan fasilitas audio visual dan internet gratis.

Resna menyebutkan sampai saat ini para pengunjung hotel masih didominasi wisatawan domestik. Meski demikian, pihaknya menargetkan kunjungan rata-rata 20 persen wisatawan asing seperti Saudi Arabia, Eropa, dan beberapa negara Asia (Korea, China dan Jepang) maupun domestik.

“Setelah PPKM dilonggarkan okupansi hotel hampir mencapai 85 persen. Bahkan, kita menambah fasilitas kamar juga sehingga bisa meningkatkan okupansi,” ujarnya.

Sedangkan, untuk tamu yang ingin berwisata di sekitar Kabupaten Bandung, Grand Sunshine Resort & Convention sangat strategis karena berada dekat dengan beberapa objek wisata populer seperti Kawah Putih, Situ Patenggang, Ranca Upas, Glamping Lakeside, dan masih banyak lagi.

“Pengunjung juga dapat mengeksplorasi beberapa tempat wisata menarik lainnya yang berada di dekat resort,” pungkasnya.

(pra)


Terkait Kuliner
Rayakan Momen Kebersamaan Keluarga di Kurnia Seafood Bandung dengan Paket Spesial dan Dua Menu Baru yang Menggugah Selera!
Kuliner

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Kurnia seafood Bandung, restoran keluarga yang terkenal dengan konsep live seafood dan berbagai olahan seafood yang lengkap, kini menghadirkan paket spesial serta dua menu baru untuk merayakan momen kebersamaan keluarga pada Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Manager Kurnia seafood Bandung, Luthfi Mustabshirin, menjelaskan, Kurnia seafood Bandung menawarkan beragam variasi seafood […]

Live Update

Rayakan Lebaran dengan Sajian Kuliner Otentik di Spoonful All Day Dinning Bandung
Kuliner

  RADARBANDUNG.id – Menyambut Hari Raya Idul Fitri, Spoonful All Day Dining yang berlokasi di Rooms Inc d’botanica Bandung menghadirkan promo istimewa “Waktu Indonesia Lebaran”, yang menawarkan pengalaman kuliner khas Nusantara dalam suasana penuh kebersamaan. Dengan harga IDR 128.000 nett/pax untuk makan siang atau malam, serta IDR 68.000 nett/pax untuk paket light meal, tamu dapat […]

Resto Pilar Kayu Pilihan Menikmati Hidangan Lezat
Kuliner

RADARBANDUNG.id – Di tengah hiruk-pikuk kota Bandung, Pilar Kayu Resto hadir sebagai tempat yang nyaman untuk bersantai dan menikmati hidangan lezat. Berlokasi di Jalan Hercules No. 5, Sukajadi, Bandung, restoran ini telah beroperasi sejak April 2021 dan menjadi destinasi favorit bagi keluarga serta anak muda yang ingin berkumpul sambil menikmati sajian bercita rasa tinggi. Ferry, […]

Bakso Tjap Haji Hadirkan Bakso Halal dengan Standar Tinggi
Kuliner

  RADARBANDUNG.id – Bakso Tjap Haji terus berkomitmen menghadirkan bakso yang tidak hanya lezat, tetapi juga halal dan berkualitas. Dengan mengelola sendiri seluruh proses produksi, mulai dari peternakan hingga pengolahan, Bakso Tjap Haji memastikan setiap produk yang dihasilkan memenuhi standar halal secara ketat. Sebagai bukti komitmen terhadap kehalalan, Bakso Tjap Haji memiliki peternakan, pabrik, dan […]

Perjalanan Rasa yang Menghidupkan Tradisi Nusantara
Kuliner

  RADARBANDUNG.id – Tjap Ajam lebih dari sekadar makanan, ini adalah perjalanan untuk menikmati kekayaan rasa kuliner Indonesia. Terinspirasi dari kelezatan otentik khas Jawa Tengah, Tjap Ajam hadir untuk menghadirkan pengalaman kuliner yang memadukan tradisi dan inovasi. Dengan rempah pilihan dan proses memasak yang tetap menjaga keaslian rasa, setiap sajian menghadirkan cita rasa yang menggugah […]

Bakso Bintang Asia Sajian Keberagaman Kuliner Asia Tenggara
Kuliner

RADARBANDUNG.id – Bakso Bintang Asia hadir sebagai perwujudan dari kekayaan kuliner Asia Tenggara, menyatukan berbagai rasa autentik dalam satu tempat. Lebih dari sekadar bakso biasa, tempat ini menawarkan pengalaman bersantap yang unik dengan menyatukan cita rasa khas dari berbagai negara. Terinspirasi dari kaldu Pho Vietnam menciptakan Kuahnya yang ringan namun penuh cita rasa menghadirkan pengalaman […]

Berita Terbaru
Ratusan Ribu Kendaraan Melintasi Bandung Barat, Kadishub KBB: Angka Pemudik Pengguna Motor Meningkat 50 Persen
Kabupaten Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Ratusan ribu kendaraan tercatat melintasi kawasan padalarang sejak hari pertama hingga H+4 idulfitri 1446 hijriyah atau 2025 masehi. Data Dinas Perhubungan menyebut, pada hari pertama lebaran tercatat 113.757 kendaraan melintasi kawasan padalarang terdiri 87.709 sepeda motor dan 22.149 mobil. Sementara itu, pada H+1 sebanyak 113.899 kendaraan tercatat melintasi kawasan padalarang terdiri dari 76.610 motor […]

Misi DPMPTSP Jaga Iklim Investasi di Jabar
Jawa Barat

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) memiliki catatan penting agar iklim investasi bisa tetap sehat. Kepala DPMPTSP Jabar, Dedi Taufik mengatakan, sejak dilantik pada akhir Maret lalu, ia sudah melakukan analisis dan pemetaan potensi penanaman modal. Sektor unggulan masih berada di manufaktur industri, tekstil […]

Video Viral Truk Tangki Pertamina Alami Rem Blong di Nagreg, Tabrak Sejumlah Kendaraan
Video

RADARBANDUNG.id – Video viral di media sosial memperlihatkan detik-detik tabrakan beruntun truk pengangkut BBM Pertamina dengan beberapa kendaraan lain. Kecelakaan beruntun tersebut .elibatkan truk tangki Pertamina terjadi di tanjakan Cikaledong, Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat saat musim libur Lebaran. Peristiwa itu terekam dalam sebuah video yang diunggah akun Instagram @citrasandyanastasia dua hari lalu, dan kembali […]

Tak Lagi jadi Pejabat Publik di Bandung Barat, Intip Kedekatan Hengky Kurniawan bersama Keluarga
Kabupaten Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Mantan wakil bupati dan bupati bandung barat, hengky kurniawan membagikan momen berlebaran bersama keluarga pasca tak lagi sebagai pejabat publik. Melalui unggahan instagramnya, suami sonya fatmala ini begitu menikmati kebersamaan bareng keluarga saat rehat dari aktivitasnya sehari-hari. Aktris yang mulai melejit sejak tahun 2000 an usai membintangi sinetron remaja berjudul ABG ini terlihat menikmati […]

Inspirasi dari Desa Wunut, Desa BRILiaN yang Membagikan THR hingga Sediakan Jaminan Sosial untuk Warganya
Nasional

RADARBANDUNG.id, KLATEN- Nama Desa Wunut mungkin tidak begitu familiar bagi sebagian masyarakat Indonesia. Namun, desa yang berada di Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten ini menyimpan potensi luar biasa yang dikelola dengan baik oleh pemerintah desa setempat dan BUMDes, sehingga memberikan dampak untuk kesejahteraan warga. Di area seluas 110,5 hektare, Desa Wunut dikenal dengan sumber mata air yang […]

Minyak Telon Lokal Go Global, UMKM Binaan BRI Sukses Ekspor ke Mancanegara
Ekonomi Bisnis

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus mempertegas komitmennya dalam memberdayakan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk naik kelas dan memperluas akses pasar. Salah satu UMKM binaan yang berhasil tumbuh bersama BRI adalah Habbie, brand minyak telon asal Yogyakarta yang berdiri sejak 2019. Produk ini dikenal inovatif dengan ragam aroma yang variatif dan modern. […]

One Way 12 Kali di Jalur Nagreg, Polisi Kendalikan Lonjakan Arus Balik Lebaran
Jawa Barat

RADARBANDUNG.id, NAGREG- Strategi pengaturan lalu lintas dengan sistem satu arah (one way) kembali diterapkan untuk mengendalikan lonjakan kendaraan selama arus balik Lebaran 2025 di jalur Nagreg, Kabupaten Bandung. Pada tanggal 3 hingga 4 April 2025, yang bertepatan dengan H+3 Lebaran, kebijakan one way telah diberlakukan sebanyak 12 kali. Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Jabar, AKBP Eti […]

Kunjungan Wisata Meningkat saat Libur Lebaran, Wagub Jawa Barat: Nanti Kita Siapkan Destinasi Wisata Unggulan
Kabupaten Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Wakil Gubernur Jawa Barat, erwan setiawan bersyukur destinasi wisata di Jawa Barat masih menjadi tujuan berlibur lebaran. Ia mengatakan, pada momen Libur Lebaran 1446 hijriyah geliat wisata di Jawa Barat mengalami kenaikan. “Alhamdulillah ini mendongkrak sektor pariwisata di Jawa Barat,” katanya saat ditemui di Pospam Padalarang, Jumat (4/4/2025). Ia menambahkan, kendati mengalami kenaikan kunjungan […]

Wagub Jawa Barat Tinjau Pospam di Bandung Barat, Erwan Setiawan Beri Pesan Ini ke Pemudik
Kabupaten Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Wakil Gubernur Jawa Barat, erwan setiawan meninjau Pospam Idulfitri 1446 hijriyah di Simpang Tol Padalarang, Kabupaten bandung barat pada Jumat (4/4/2025). Ia mengatakan, sejauh ini kondisi arus lalu lintas di kawasan tersebut cenderung lancar kendati sempat mengalami kepadatan kendaraan beberapa hari terakhir. “Alhamdulillah pagi ini masih terpantau sangat lancar walaupun sudah mulai ada pergerakan-pergerakan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.