7. Romance
Film jenis banyak disukai semua kalangan, karena fokus film romantis adalah kisah cinta sepasang kekasih. Biasanya film jenis ini disandingkan dengan genre drama. Contoh film romantis adalah Habibie dan Ainun dan Titanic yang fenomenal.
8. Fantasi
Kisah dalam film jenis ini mengandung imajinasi dan fantasi yang tidak realistis. Cerita dan tokoh yang ditampilkan tidak akan ditemui di dunia nyata. Film fantasi biasanya menyuguhkan mitologi, sihir, supernatural, hingga dongeng. Film genre ini juga laris penggemar, salah satu film jenis ini adalah Harry Potter.
9. Science Fiction
Science fiction atau fiksi ilmiah adalah film yang menyajikan rekayasa ilmu pengetahuan diterapkan dalam kehidupan manusia. Film genre ini biasa menampilkan robot, canggihnya teknologi, monster, manusia super, hingga alien. Film bergenre sci-fi ini salah satunya Edge of Tomorrow.
10. Thriller
Film jenis ini memacu adrenalin, karena menampilkan adegan yang menegangkan. Film jenis ini juga berkolaborasi dengan genre lain, seperti drama, hingga horor. Contoh film dengan genre ini adalah Don’t Breathe.
11. Biografi
Sesuai namanya, jenis film ini menceritakan tentang seseorang. Bisa public figure, tokoh inspiratif, hingga tokoh kontroversial. Tidak jarang genre film ini terdapat dalam genre dokumenter. Salah satu film dengan genre ini adalah Bohemian Rhapsody.
Nah, sekarang sudah tahu kan macam-macam genre dalam film, mana nih genre kesukaan kamu? (Ajeng Kurnia Futri)