RADARBANDUNG.id, BEKASI – Korban pembunuhan berantai oleh Wowon Erawan dan kawan-kawan diperkirakan sudah cukup banyak. Sejauh ini, yang sudah teridentifikasi sebanyak 9 orang.
Untuk korban terbaru adalah ibu dan anak yang tewas diracun di Bekasi. Korban sendiri ternyata istri Wowon.
“Penyidik kemudian mendapatkan identitas dari korban atas nama pertama Maemunah, perempuan Cianjur, Ridwan Abdul Muiz, Cianjur, ketiga adalah Rizwandi, alamat sama di Jabar,” ucap Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran kepada wartawan, Jumat (19/1).
Baca Juga: Kasus Keracunan Bekasi Ternyata Pembunuhan Berantai, Korban Tewas Diracun
Selanjutnya, korban lainnya ditemukan di Cianjur, sebanyak 4 orang. Korban ditemukan dikubur dalam lubang dan sudah menjadi kerangka manusia. “Kemudian, ada pengakuan tersangka 1 kerangka lain dalam pencarian. Di Garut ada 1 orang dikubur setelah sebelumnya dibuang ke laut,” jelas Fadil.
Korban di Cianjur di antaranya bocah bernama Bayu berusia 2 tahun. Lalu 2 jenazah dikubur terpisah atas nama Noneng dan Wiwin. Dan di lubang terakhir ditemukan atas nama Farida.