News

Ganjar Milenial Terjunkan Relawan Dirikan Posko dan Dapur Umum untuk Korban Gempa Cianjur

Radar Bandung - 23/11/2022, 23:43 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Ganjar Milenial Terjunkan Relawan Dirikan Posko dan Dapur Umum untuk Korban Gempa Cianjur

RADARBANDUNG.id, CIANJUR – Ganjar Milenial Jawa Barat membentuk posko bencana dan dapur umum bagi korban gempa bumi di Kampung Cikaret Girang, Desa Limbangan Sari, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Rabu (23/11/2022).

Koordinator Wilayah Ganjar Milenial Jawa Barat, Muhammad Hamdan Saifullah mengatakan, ada puluhan anak muda yang diterjunkan dalam aksi kemanusiaan tersebut. Mereka bahu membahu bersama warga setempat untuk memasak 250 paket makanan melalui dapur umum.

Adapula posko bencana yang disiapkan Ganjar Milenial sebagai lokasi pusat penggalangan donasi. Nantinya donasi yang terkumpul akan dibelanjakan untuk keperluan korban gempa Cianjur.

“Sejak kemarin kami sudah hadir ke sini, jadi secepat mungkin kami datang membantu korban yang ada. Sejauh ini kami menerjunkan 20 orang relawan dan membangun 1 posko bantuan disertai satu dapur umum,” ucap Hamdan.

Hamdan menyebut, para milenial turut menyiapkan sejumlah paket sembako, makanan ringan anak-anak, susu anak, pampers hingga pembalut wanita. Ia memastikan, seluruh bantuan tersebut dapat disalurkan tepat sasaran secara door to door bagi warga di 2 titik pengungsian.

“Untuk hari ini target pembagian dari dapur umum kita ada di RT1/10 dan RT3/10 Desa Limbangan Sari Kecamatan Cianjur,” ucap Hamdan.

“Di lokasi tersebut, kami juga membersihkan sedikit puing-puing reruntuhan yang menghalangi akses jalan setapak. Selain itu, satu unit tenda disiagakan untuk tempat tinggal sementara para korban,” lanjutnya.

Menurutnya, Ganjar Milenial siap menyalurkan bantuan secara masif untuk korban gempa bumi di Cianjur. Bantuan tersebut akan terus disalurkan sampai situasi kembali kondusif. “Target kita 1 minggu dari sekarang. Tapi kalau memang nanti kondisi memungkinkan kita akan perpanjang itu sampai semuanya betul-betul tuntas,” tutup Hamdan.

Ketua RT1/10 Desa Limbangan Sari, Anwar (50) merespon positif bantuan yang diberikan para mahasiswa dan milenial pendukung Ganjar tersebut. Dia beserta pengungsi lain berharap, bantuan-bantuan lain bisa segera menyusul demi meringankan beban korban.

Sekadar informasi, menurut data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Rabu (23/11) gempa bumi di Cianjur menelan 271 korban jiwa, 2.043 warga luka-luka dan 40 orang hilang. (*)


Terkait Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI
Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat membentuk Satgas Anti Premanisme yang salah satu tugasnya adalah menjaga iklim investasi. Langkah ini mendapat sambutan positif dan apresiasi. Ketua Komisi III DPR Habiburokhman yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menilai kebijakan membentuk Satgas khusus untuk memberantas premanisme sudah tepat dan baik. Menurut dia, Gubernur Jawa […]

Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Jawa Barat
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival

RADARBANDUNG.id- Sejuk udara di kaki Gunung Galunggung, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menjadi latar yang menyambut 75 orang perempuan asal berbagai daerah di Indonesia. Selama tujuh hari mulai 21-27 April 2025, EIGER Adventure mengundang perempuan dengan berbagai latar belakang, untuk belajar kelimuan dan praktek bertahan hidup di alam terbuka dalam agenda bertajuk EIGER Women […]

Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional
Jawa Barat
Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Indonesia telah menetapkan target ambisius untuk menyerap 3 juta ton beras hasil panen petani lokal melalui Perum BULOG sepanjang tahun 2025. Di atas kertas, ini merupakan langkah strategis yang patut diapresiasi dalam menjaga kedaulatan pangan dan menstabilkan harga di pasar domestik. Namun, implementasi di lapangan menunjukkan target ini tidak semudah […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.