News

Faisal Basri Puji Paparan Gagasan Ekonomi Ridwan Kamil

Radar Bandung - 17/11/2022, 18:58 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Faisal Basri Puji Paparan Gagasan Ekonomi Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Ekonom INDEF Faisal Basri memuji gagasan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam meneropong persoalan ekonomi Indonesia lewat sejumlah upaya berbasis data dan keilmuan di tingkat provinsi.

Pujian tersebut datang setelah Faisal menyimak paparan Ridwan Kamil tentang peluang ekonomi Indonesia 2023 dan kebijakan pembangunan yang dilakukan Jawa Barat.

Menurutnya resiko krisis adalah kondisi yang berulang di dunia, namun pihaknya memastikan akan tetap menjaga kondisi ekonomi Jawa Barat yang terus membaik dengan keputusan-keputusan ilmiah.

Baca Juga: Survei CSIS: Ridwan Kamil Disukai Pemilih Muda di Pilpres 2024, Cawapres Terkuat

Ridwan Kamil mengatakan, pihaknya meminta saran dari pakar dan akademisi terkait apa yang harus dilakukan Jawa Barat dalam hal ekonomi pasca pandemi Covid-19.

“Mereka mengeluarkan 10 tren dunia yang harus diwaspadai,” katanya dalam Seminar InJabar “Outlook Ekonomi 2023 dan Kebijakan Pembangunan Jawa Barat untuk Indonesia” di Unpad, Dipatiukur, Bandung, Kamis (17/11/2022).

Baca Juga: Ridwan Kamil Dapat Dukungan Nyapres di Pilpres 2024

Ke-10 tren itu antara lain industri 4.0, perubahan kekuatan ekonomi, isu perumahan, energi baru terbarukan, hingga isu kesehatan. Dari sana, Jawa Barat menurutnya direkomendasikan untuk membuka 7 peluang ekonomi baru menghadapi tantangan global.

Antara lain harus bisa menjadi tujuan investasi terbaik di ASEAN dengan membuka 13 kota baru di kawasan Metropolitan Rebana, memperkuat ketahanan pangan lewat program Petani Milenial. “Ini bagian dari tawaran Jawa Barat ke Indonesia, Gen-Z,” ujarnya.

7 peluang tersebut juga antara lain industri kesehatan, lalu mendorong industri padat modal, ekonomi hijau dan pariwisata lokal. Pihaknya juga banyak melakukan terobosan seperti saat kelangkaan minyak goreng dengan melahirkan program Pemirsa Budiman.

“Tahun depan betul ada resesi, mayoritas menggelap, Indonesia akan terang, mungkin ada satu dua yang mati lampu. Inflasi dan pengangguran masih kita cari cara,” katanya.


Terkait Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI
Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat membentuk Satgas Anti Premanisme yang salah satu tugasnya adalah menjaga iklim investasi. Langkah ini mendapat sambutan positif dan apresiasi. Ketua Komisi III DPR Habiburokhman yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menilai kebijakan membentuk Satgas khusus untuk memberantas premanisme sudah tepat dan baik. Menurut dia, Gubernur Jawa […]

Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Jawa Barat
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival

RADARBANDUNG.id- Sejuk udara di kaki Gunung Galunggung, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menjadi latar yang menyambut 75 orang perempuan asal berbagai daerah di Indonesia. Selama tujuh hari mulai 21-27 April 2025, EIGER Adventure mengundang perempuan dengan berbagai latar belakang, untuk belajar kelimuan dan praktek bertahan hidup di alam terbuka dalam agenda bertajuk EIGER Women […]

Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional
Jawa Barat
Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Indonesia telah menetapkan target ambisius untuk menyerap 3 juta ton beras hasil panen petani lokal melalui Perum BULOG sepanjang tahun 2025. Di atas kertas, ini merupakan langkah strategis yang patut diapresiasi dalam menjaga kedaulatan pangan dan menstabilkan harga di pasar domestik. Namun, implementasi di lapangan menunjukkan target ini tidak semudah […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.