News

Pertemuan Gabungan Menteri Keuangan dan Menteri Kesehatan G20, Menkeu Sampaikan Perkembangan Pandemic Fund

Radar Bandung - 14/11/2022, 11:53 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Pertemuan Gabungan Menteri Keuangan dan Menteri Kesehatan G20, Menkeu Sampaikan Perkembangan Pandemic Fund

RADARBANDUNG.id – The 2nd G20 Joint Finance and Health Ministers Meeting (JFHMM) telah dilaksanakan Pada 13 November 2022, di Grand Ballroom, Hotel Grand Hyatt Bali.

Terdapat beberapa pembahasan dalam pertemuan tersebut salah satunya terkait perkembangan dari pembentukan Financial Intermediary Fund (FIF) atau pandemic fund untuk Kesiapsiagaan, Pencegahan, dan Penanggulangan Pandemi (PPR).

Acara ini merupakan Pertemuan Tingkat Tinggi antar Menteri Keuangan dan Menteri Kesehatan diantara negara-negara G20. Pertemuan ini dipimpin oleh Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, bersama dengan Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin.

“Kami sangat senang dan bahagia bahwa malam ini kami dapat mencapai hasil ini dengan cara yang sangat signifikan. JFHTF dengan co-chair Italia dan Indonesia serta didukung oleh WHO dan World Bank, telah melanjutkan mandat pimpinan G20 dengan membentuk FIF yang sekarang kami akan menyebutnya sebagai pandemic fund,” ungkap Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dalam Joint Press Conference The 2nd JFHMM bersama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Pandemic Fund yang telah terbentuk pada 8 September 2022, hingga kini lebih dari 1,4 miliar USD komitmen finansial telah diumumkan oleh 24 negara donor dan 3 filantropi. Menkeu menyatakan, ini adalah awal yang menjanjikan untuk menyambut lebih banyak pihak berkontribusi pada dana tersebut, tidak hanya terbatas pada negara anggota G20.

“Salah satu prioritas terpenting bagi Indonesia adalah untuk mengatasi masalah pandemi dan bagaimana dunia dapat membangun mekanisme pembiayaan yang dapat diandalkan untuk merespon pandemi lebih baik,” ujar Menkeu.

Dalam kesempatan yang sama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menekankan pentingnya sisi kesehatan dan keuangan. Kondisi pandemi COVID-19 menyadarkan seluruh pihak bahwa nasib perekonomian kita erat kaitannya dengan kondisi kesehatan kita.

“Kesehatan adalah kekayaan kita yang sebenarnya. Tanpa kesehatan, ekonomi kita menderita. Dan sebaliknya, kekayaan mengarah pada kesehatan yang lebih baik,” kata Budi.

Selain itu, Menteri Keuangan Amerika Serikat, Jannet Yellen mengataka, dengan adanya Pandemic Fund, percepatan pemulihan akan terealisasi sebagai upaya untuk mengantisipasi pandemi di masa yang akan datang.

“Pandemic Fund akan menjadi solusi dan upaya percepatan antisipasi dalam menghadapi pandemi, serta berharap pendanaan ini mampu memaksimalkan sumber dana yang tersedia, memberikan hasil yang lebih konkrit dan disesuaikan dengan kondisi sebuah negara,” jelas Menteri keuangan Amerika Serikat, Jannet Yellen.

(pra)


Terkait Nasional
Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin
Nasional
Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- Pemerintah Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui sinergi kelembagaan lintas sektor. Hari ini, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebesar Rp85 juta kepada ahli waris dari almarhum Musthakfirin, PMI yang meninggal dunia saat bekerja di atas kapal di Korea Selatan. Penyerahan dilakukan secara langsung di Gateway Human […]

Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya
Nasional
Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Founder Indonesia Halal Watch Ikhsan Abdullah mengatakan, penanganan temuan makanan berlabel halal tapi mengandung babi tidak cukup pencabutan sertifikat. Dia mendorong upaya investigasi untuk menelisik kasus makanan mengandung babi berlabel halal tersebut. Selain itu Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) juga bisa menggandeng kepolisian untuk menanganinya. Dia mengatakan BPJPH selaku penerbit sertifikat halal harus melakukan investigasi […]

Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
Nasional
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita

RADARBANDUNG.d, SURABAYA- Perempuan memegang peran yang sangat penting dalam berbagai aspek kehidupan, baik dalam lingkup keluarga maupun di tengah masyarakat luas. Peran ini bukanlah hal baru, tetapi telah tumbuh dan berkembang seiring dengan perjuangan panjang menuju kesetaraan, dimana salah satu simbolnya adalah sosok Kartini. Kartini hadir sebagai simbol emansipasi, keberanian dan perubahan. Di tengah tantangan […]

BPJS Ketenagakerjaan Sasar Kepesertaan 30 Juta Pekerja Rentan
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Sasar Kepesertaan 30 Juta Pekerja Rentan

RADARBANDUNG.id- BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) menyatakan pihaknya akan menggunakan Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) untuk meningkatkan kepesertaan sekitar 30 juta pekerja rentan yang masuk kategori miskin. Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, Pramudya Iriawan Buntoro ditemui di Jakarta, Senin, menyampaikan bahwa Instruksi Presiden (Inpres) No. 8 tahun 2025 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Pengentasan Kemiskinan dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem mendorong […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.