News

Termasuk Si Jalak Harupat, Hanya 8 Stadion yang Layak Gelar Liga 1

Radar Bandung - 06/11/2022, 10:56 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Termasuk Si Jalak Harupat, Hanya 8 Stadion yang Layak Gelar Liga 1
Stadion Si Jalak Harupat. Foto: Ilustrasi/Ist

RADARBANDUNG.id- Hanya ada 8 stadion di tanah air yang dianggap layak untuk menggelar pertandingan Liga 1 berdasarkan hasil audit Kementerian PUPR.

Namun, 6 dari 8 stadion itu venue Piala Dunia U-20 2023. Yakni, Stadion Gelora Jakabaring (Palembang), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Sementara itu, 2 stadion di luar venue Piala Dunia U-20 adalah Stadion Batakan (Balikpapan) dan Stadion Jatidiri (Semarang).

Baca Juga: Kompetisi Liga 1 Disiapkan Bergulir Lagi Akhir November

Jumlah tersebut tentu saja masih bisa bertambah. Sebab, semua unsur yang terlibat di tim transformasi sepak bola Indonesia, termasuk Kementerian PUPR, masih terus bekerja.

Karena audit stadion belum tuntas, PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum bisa berspekulasi venue mana saja yang akan digunakan jika lanjutan kompetisi Liga 1 digelar dengan sistem bubble atau tersentralisasi.

Baca Juga: Ketum PSSI Iwan Bule Diperiksa 5 Jam Terkait Tragedi Kanjuruhan

”Apalagi, venue-venue yang disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 sudah nggak boleh dipakai mulai November. Jadi, kita tunggu saja dulu. Begitu izinnya keluar, baru kita bicara,” ujar Komisaris Utama PT LIB Juni Rachman kepada Jawa Pos melalui sambungan telepon kemarin.

Juni menerangkan, izin untuk kembali memutar kompetisi ada di tangan pemerintah. Saat ini, PSSI dan tim transformasi sepak bola Indonesia sedang intens berkomunikasi untuk mendapatkan lampu hijau.

Anggota Komite Eksekutif PSSI itu berharap pemerintah sudah mengeluarkan izin tertulis pada 15 November. Tepatnya saat PT LIB menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) di Hotel Sultan, Jakarta.

Sebab, pada momen itu, akan dibahas skema terbaik yang akan dipakai untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 musim ini.

”Seperti yang pernah saya bilang, kami menyiapkan tiga tanggal untuk kembali melanjutkan kompetisi. Yaitu, pada 18 November, 25 November, dan 2 Desember. Nah, skema lanjutan kompetisi untuk tiap-tiap tanggal mulainya sudah disiapkan oleh tim operasional PT LIB. Sudah ada hard copy-nya,” jelas Juni.


Terkait Sepak Bola
Asa HydroPlus Strikers dan MilkLife Shakers Menuju Final di Even JSSL Singapore
Sepak Bola
Asa HydroPlus Strikers dan MilkLife Shakers Menuju Final di Even JSSL Singapore

RADARBANDUNG.id – Tim HydroPlus Strikers (U-14) memastikan diri melaju ke semifinal JSSL Singapore 7’s 2025 yang akan berlangsung Minggu (20/4) di The Cage Dempsey, Singapura. Sementara di hari dan tempat yang sama, tim MilkLife Shakers (U-12) akan melakoni babak perempat final. Kedua tim Indonesia ini belum pernah menelan kekalahan sepanjang turnamen usia muda yang digadang […]

2 Persib Bandung vs  Bali United 1, Pangeran Biru Tunjukan Karakter Juara
Sepak Bola
2 Persib Bandung vs Bali United 1, Pangeran Biru Tunjukan Karakter Juara

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG –  Persib Bandung menunjukkan karakter juara. Maung Bandung bangkit dari ketinggalan dan mengalahkan Bali United 2-1. Partai pekan ke-29 Liga 1 2024-2025 antara Persib Bandung vs Bali United digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat malam (18/4/2025). Bali United sempat menyentak publik Gelora Bandung Lautan Api berkat gol tendangan bebas apik […]

Dua Tim Muda Jebolan MilkLife Tuai Hasil Positif di JSSL Singapura
Sepak Bola
Dua Tim Muda Jebolan MilkLife Tuai Hasil Positif di JSSL Singapura

  RADARBANDUNG.id – Tim HydroPlus Strikers (U-14) dan MilkLife Shakers (U-12) menuai hasil positif pada pertandingan hari pertama turnamen JSSL Singapore 7’s yang diselenggarakan Kamis (17/4) di The Arena dan The Cage Dempsey, Singapura. HydroPlus Strikers menduduki posisi tiga klasemen sementara dengan lima poin, sedangkan MilkLife Shakers berhasil berada di puncak klasemen Grup A usai […]

Man United vs Lyon (2-2), Saatnya Bangkit di Old Trafford!
Sepak Bola
Man United vs Lyon (2-2), Saatnya Bangkit di Old Trafford!

RADARBANDUNG.ID, MANCHESTER –  Manchester United berupaya bangkit dari hasil negatif dalam 5 laga terakhir. Manchester United tengah mengalami performa naik turun selama kompetisi musim 2024/2025. Akhir pekan lalu, The Red Devils harus tumbang di markas Newcastle dengan skor 4-1 dalam lanjutan Liga Inggris. Di kubu lawan, Lyon baru saja meraih kemenangan 1-3 di markas Auxerre […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.