News

Ridwan Kami: Santri Bisa Bekerja di Segala Sektor Jadi Ciri Khas Muslim Indonesia

Radar Bandung - 23/10/2022, 18:36 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Ridwan Kami: Santri Bisa Bekerja di Segala Sektor Jadi Ciri Khas Muslim Indonesia

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi Pembina Upacara Peringatan Hari Santri Tingkat Provinsi Jabar di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Sabtu (22/10/2022). 

Dalam kesempatan itu Ridwan Kamil mewakili Pemda Provinsi Jabar mengucapkan Selamat Hari Santri 2022. Ini menjadi sebuah kehormatan untuk para santri karena diberikan hari khusus untuk merayakan.

“Ini sebuah kehormatan, santri diberi hari khusus dan dirayakan, diperingati setiap tanggal 22 Oktober,” kata Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.

Ia juga berharap santri mampu bekerja di segala sektor bukan hanya di sektor swasta, tapi juga di pemerintahan tanpa menghilangkan identitasnya sebagai santri.

“Jadilah santri-santri dengan profesi apapun. Jadi wartawan yang _nyantri_,  jadi gubernur yang _nyantri_,  jadi pengusaha yang _nyantri_, jadi pemimpin nasional yang _nyantri_. Saya kira itu akan menjadi sebuah ciri khas dari muslim Indonesia,” ungkapnya.

Terakhir Kang Emil mengingatkan di masa krisis saat ini, kontribusi nyata untuk bangsa harus diberikan santri, juga dalam menghadapi krisis mendatang.

“Tantangan makin baru, dunia makin banyak krisis, santri-santri harus mampu memberi kontribusi,” pungkasnya.

(*)


Terkait Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional
Jawa Barat
Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Indonesia telah menetapkan target ambisius untuk menyerap 3 juta ton beras hasil panen petani lokal melalui Perum BULOG sepanjang tahun 2025. Di atas kertas, ini merupakan langkah strategis yang patut diapresiasi dalam menjaga kedaulatan pangan dan menstabilkan harga di pasar domestik. Namun, implementasi di lapangan menunjukkan target ini tidak semudah […]

Lautan Manusia di Jawa Barat Menggema untuk Palestina, Seruan Kemanusiaan dari Tanah Pasundan
Jawa Barat
Lautan Manusia di Jawa Barat Menggema untuk Palestina, Seruan Kemanusiaan dari Tanah Pasundan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Suasana di berbagai titik strategis di Jawa Barat berubah menjadi lautan manusia. Ribuan warga tumpah ruah dalam sebuah aksi solidaritas yang penuh haru dan semangat, mengusung satu pesan universal, kemerdekaan dan kemanusiaan untuk Palestina. Momentum ini bukan sekadar kerumunan, melainkan simbol kuat empati masyarakat terhadap penderitaan yang tak berujung di Jalur […]

Pergeseran APBD 2025 Mencapai Rp5,1 Triliun untuk Program Prioritas
Jawa Barat
Pergeseran APBD 2025 Mencapai Rp5,1 Triliun untuk Program Prioritas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan pergeseran anggaran APBD hingga Rp5,1 triliun untuk program prioritas. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menegaskan bahwa pergeseran APBD 2025 dilakukan sebagaimana diamanatkan Inpres Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja Dalam Pelaksanaan APBN dan APBD Tahun Anggaran 2025. Selain itu, terdapat pula Surat Edaran Mendagri Nomor […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.