News

Peringati HUT Ke-77 RI, Reborn Indonesia Gelar Parade Kemerdekaan

Radar Bandung - 18/08/2022, 09:36 WIB
AH
AR Hidayat
Tim Redaksi
Reborn Indonesia kembali menggelar Parade Kemerdekaan.

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Di peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77 pada 17 Agustus 2022, Reborn Indonesia kembali menggelar Parade Kemerdekaan.

Rangkaian acara parade kemerdekaan dimulai dari Gass Foundry, dilanjutkan dengan melakukan Independence Day Ride “Historical Journey” melewati rute dengan titik-titik bangunan berserjarah, yakni Gedung Merdeka, Kawasan Braga, Gedung Indonesia Menggugat, Gedung Sate dan finish di Taman Hutan Raya Ir. H Djuanda.

Di Parade Kemerdekaan ini, Reborn Indonesia membuat formasi angka 77 dengan motor Royal Enfield di sepanjang Jalan Asia Afrika Bandung sampai Gedung Merdeka, Kota Bandung.

Adapun untuk pelaksanaan Upacara HUT Ke-77 RI dan Pembacaan Text Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dilakukan di Taman Hutan Raya Ir. H Djuanda dipimpin dan dibacakan langsung oleh Chief Reborn Indonesia–Baba Sang Legenda.

Acara dilanjutkan dengan prosesi pembukaan Big Banner logo HUT RI ke 77 dan logo Reborn, dengan tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”.

Formasi angka 77 Motor Royal Enfield di plataran goa belanda, Perlombaaan Agustusan, kegiatan CSR berupa pelepasan 77 burung dari 7 jenis burung pemakan ulat/hama di kawasan Taman Hutan Ir. H Djuanda dan ditutup dengan live music dari U-born Band. (ymi)