News

Via Vallen Sah Dinikahi Chevra Yolandi, Ini Mas Kawin yang Diberikan

Radar Bandung - 15/07/2022, 13:12 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Via Vallen Sah Dinikahi Chevra Yolandi, Ini Mas Kawin yang Diberikan
Via Vallen dan suaminya Chevra Yolandi. -Palpos.id-Fajar.co.id

RADARBANDUNG.id- Via Vallen kini resmi menjadi istri dari penyanyi Chevra Yolandi. Prosesi akad nikah pasangan ini digelar Jumat (15/7).

Mohammad Arifin, ayahanda Via Vallen, bertindak sebagai wali nikah menikahkan secara langsung sang putri kebanggaannya.

Dalam prosesi akad nikah, ayah Via Vallen sempat sedikit terbata. Sementara Chefra yang juga vokalis group band Papinka ini lancar dalam prosesi ijab kabul mengucap lantang dengan satu tarikan napas.

Baca Juga: Netizen Heboh, Foto Via Vallen Diunggah Akun Instagram MU

“Saya nikahkan dan kawinkan engkau dengan putri kandung saya Maulidia Octavia dengan mas kawin berupa 1507 euro, emas 157 gram dan alat salat, dibayar tunai,” kata ayah Via Vallen.

Saya terima nikah dan kawinnya Maulidia Octavia binti Mohammad Arifin dengan maskawin tersebut dibayar tunai,” jawab Chefra.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menjadi saksi dalam pernikahan Chevra- Via Vallen yang mengusung tradisi adat Jawa. Setelah prosesi ijab kabul selesai, kedua saksi menyatakan bahwa pernikahan pasangan sesama penyanyi ini dinyatakan sah.

Baca Juga: Via Vallen Didaulat Nyanyikan OST Disney& Raya and the Last Dragon

Saat prosesi ijab kabul berlangsung, Via Vallen tidak berada di samping Chevra Yolandi. Dia berada di ruangan terpisah meyaksikan secara langsung prosesi sakral tersebut dengan mata berkaca.


Terkait Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya
Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya

Selebgram Adelia Septa mengalami penganiayaan oleh suaminya. Salah satu adegan dalam video menunjukkan pelaku mencekik korban hingga berteriak kesakitan.

Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat
Entertainment
Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Perkusi bukan sekadar dentuman ritmis tanpa makna. Di tangan komunitas United State of Bandung Percussion (USBP), seni tabuhan ini menjadi wadah edukasi, terapi, dan bahkan jalan hidup bagi ribuan anggotanya. Salah satu founder USBP, Jarwo saat ditemui di Kota Bandung, Senin (24/3/2025), menceritakan perjalanan komunitas ini sejak berdiri 22 Maret 2012 […]

Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu
Entertainment
Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu

Tersedia Mulai 18 – 20 Maret 2025 di breakoutdayfest.id RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Setelah sukses besar di tahun sebelumnya, Break Out Day (BOD) 2025 kembali hadir untuk memberikan pengalaman festival musik yang lebih besar, lebih meriah, dan lebih spektakuler! Festival musik paling garang: Break Out Day 2025 akan kembali digelar bulan Juli mendatang di Bandung, dengan […]

Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas
Entertainment
Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG, – Puasa Ramadan merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam yang telah baligh, dengan menahan diri dari makan, minum, dan hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar hingga terbenam matahari. Namun, kebiasaan berbuka puasa dengan makanan tinggi gula dan rendah serat masih menjadi tantangan bagi sebagian masyarakat. Ahli Gizi, Olivia Gresya, menekankan pentingnya konsumsi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.