RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Keluarga besar Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengucapkan terima kasih pada masyarakat yang sudah membantu dan mendoakan Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
Juru bicara keluarga Elpi Nazmuzaman mengatakan, berbagai ungkapan simpati masyarakat membuat pihak keluarga berbesar hati dan terharu.
“Ini mungkin juga kami sampaikan, ungkapan simpati berbagai bentuk yang sudah kami terima sehingga membuat kami berbesar hati dan terharu,” ujar Elpi, yang juga adik kandung Ridwan Kamil, Selasa (14/6).
Baca Juga: Usai Pemakaman Eril, Ridwan Kamil Mulai Bekerja Kamis
Elpi mengutarakan, hal itu bisa terlihat dari banyaknya karangan bunga dan doa yang menghampiri rumah dinas Gedung Pakuan, hingga pengantaran jenazah Eril ke peristirahatan terakhir di Cimaung.
Elpi menyebutkan, ada sekitar 1.200 karangan bunga yang telah menghiasi Gedung Pakuan. “Ada sekiranya yang tercatat oleh kami ada hampir 1.200 bunga papan (karangan bunga),” sebutnya.
Baca Juga: Benarkah Eril Keturunan Wali Songo? Ridwan Kamil Bocorkan Silsilahnya
Selain itu, Elpi juga menyebut bahwa sekitar 8.000 pelayat silih bergantian mengunjungi Gedung Pakuan.
“Kemudian ada pelayat yang tercatat ada 8.000, diluar VIP tentu lebih banyak lagi, dan ada pengajian di Gedung Pakuan kurang lebih sudah 17 hari berturut-turut, dan ada ratusan, mungkin ribuan pengajian yang kami tidak bisa identifikasi persisnya,” tutur Elpi.
“Perlu kami sampaikan, ini konteksnya bukan membesar-besarkan angka, tapi perlu kami sampaikan, mungkin kami akan kesulitan untuk menyampaikan rasa terimakasih kami, Mungkin kami akan luput menyampaikan terimakasih secara personal satu per satu, kepada orang yang sudah pernah membantu menyampaikan simpati dalam berbagai bentuk,” urainya.