News

Berkat XSR 155 Jadi Pecinta Motor Sport dan Touring, Mengubah Kehidupan Berkendara Makin Bergairah

Radar Bandung - 25/02/2022, 17:53 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Berkat XSR 155 Jadi Pecinta Motor Sport dan Touring, Mengubah Kehidupan Berkendara Makin Bergairah

RADARBANDUNG.id- Kehadiran motor sport heritage Yamaha XSR 155 mampu mengubah kehidupan berkendara seseorang makin berwarna dan lebih bergairah.

Selain itu sebagai pengguna XSR 155 dapat mengembangkan kualitas pribadi dan menciptakan hobi baru yang kian memaknai hidupnya.

Hal itu seperti yang dialami oleh Widi Nugraha, konsumen yang menyebutkan beragam keunggulan XSR 155 membawa sejumlah perubahan positif bagi dirinya sebagai pecinta sepeda motor.

”Saya terbilang baru mempunyai XSR 155 sejak November 2021. Pada dasarnya saya suka motor dengan tampilan klasik seperti XSR 155, ditambah lagi dengan teknologi dan fitur canggih membuat motor ini makin unggul. Saya selalu memakai matik, namun karena XSR 155 bisa membuat saya beralih jadi pengguna motor sport. Saya suka motor ini karena adanya Assist & Slipper Clutch dimana Assist clutch membuat tarikan kopling lebih ringan dan Slipper clutch membantu meminimalisir engine brake saat menurunkan gigi. Lalu teknologi VVA (Variable Valve Actuation) membuat tenaga motor ini maksimal di setiap putaran mesin,” ungkap Widi Nugraha.

Pria yang bekerja sebagai karyawan BUMN itu menggunakan XSR 155 untuk harian ke kantor dan juga hobi yang baru dilakoninya yaitu touring dan bergabung dengan komunitas.

Terbukti keunggulan XSR 155 diakuinya juga membawanya mampu melewati beragam karakter jalan baik itu tanjakan dan terjal. Impresi berkendara menyenangkan itu telah dirasakannya ketika berkendara harian dan melakukan touring. Selain itu menjadi pusat perhatian dalam pengalamannya melalui jalan-jalan kecil di area Panjalu, Ciamis, karena warga yang melihatnya kagum dengan tampilan XSR 155.

Berkat XSR 155 Jadi Pecinta Motor Sport dan Touring, Mengubah Kehidupan Berkendara Makin Bergairah

Pengalaman itu meninggalkan kesan yang menyenangkan baginya, termasuk ketika bergabung dalam touring bersama member XSR Brotherhood Indonesia (XBI) Bandung lainnya untuk merayakan hari ulang tahun ke-2 komunitas tersebut. Perjalanan itu dilakukan pada akhir Januari 2022 lalu untuk memperingati anniversary ke-2 XBI Bandung yang jatuh pada 5 Februari 2022.

Baca Juga: Custom Lifestyle Pengguna Yamaha XSR 155

”Belum lama punya XSR 155 dan bisa menjalani touring yang menjadi hobi baru saya untuk memperingati HUT XBI Bandung, serta baru juga bergabung dengan komunitas motor merupakan pengalaman berkesan. Apalagi bisa menyalurkan kegemaran berorganisasi saya. Kami mengadakan touring dari tikum yang kami sebut 0 km XBI Bandung di Jalan Gatot Subroto Bandung, lalu menuju area hutan pinus rahong Pangalengan. Berbagai jalur dilewati seperti tanjakan, tikungan, jalanan aspal dengan kanan kiri melewati kebun teh, mudah dilewati dengan XSR 155,” papar Widi Nugraha yang dipercaya mengelola Divisi Touring & Charity XBI Bandung.

Baca Juga: Manjakan Konsumen, Yamaha Segarkan Motor Sport Retro XSR 155

Di hutan pinus rahong, mereka melakukan motocamp menginap di tenda camping satu hari dan diisi juga dengan aktivitas lainnya. Pengalaman ini membuat Widi makin ketagihan touring, dia berencana akan pergi ke Jogja dengan istrinya naik motor XSR 155 untuk merasakan keseruan pengalaman berkendara lainnya dengan motor sport retro modern itu. ***


Terkait Lifestyle
barenbliss Bagikan Rahasia Kulit Flawless dan Dewy ala Korea Lewat Inovasi Complexion Terbaru
Lifestyle
barenbliss Bagikan Rahasia Kulit Flawless dan Dewy ala Korea Lewat Inovasi Complexion Terbaru

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Menyambut April yang ceria sehabis masa liburan, barenbliss (BNB) mengungkap rahasia memilih complexion yang tepat untuk kulit sempurna. Bersamaan dengan itu, barenbliss meluncurkan dua inovasi terbaru: Bloomdew Moonlight Dewy Mesh Cushion untuk kilau sehat tahan lama, serta Bloomdew Aqua Pearl Concealer untuk tampilan flawless yang natural. Di Korea Selatan, tren kulit sehat […]

No Kaleng-Kaleng! GEAR ULTIMA Buktikan Kehebatan di Jalan Perkotaan dan Pegunungan Jawa Tengah
Lifestyle
No Kaleng-Kaleng! GEAR ULTIMA Buktikan Kehebatan di Jalan Perkotaan dan Pegunungan Jawa Tengah

RADARBANDUNG.id, SEMARANG- Sejak diluncurkan pada awal bulan Ramadan lalu, GEAR ULTIMA berhasil mencuri perhatian masyarakat berkat segudang keunggulan yang menunjang beragam kebutuhan mobilitas khususnya para keluarga muda Indonesia. Hal tersebut mampu dilakukan melalui berbagai upgrade yang menyasar sektor mesin, fitur berkendara, maupun kualitasnya yang dapat diandalkan. Maka tidak heran, sejak produk ini diperkenalkan banyak masyarakat […]

Setelah Jakarta dan Bandung, Dealer Premium Shop Yamaha Kini Hadir di Semarang
Lifestyle
Setelah Jakarta dan Bandung, Dealer Premium Shop Yamaha Kini Hadir di Semarang

RADARBANDUNG.id, SEMARANG- Sebagai brand sepeda motor global yang telah lebih dari setengah abad hadir di tanah air, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) berkomitmen untuk dapat senantiasa mendukung berbagai macam kebutuhan berkendara konsumen dari waktu ke waktu. Dukungan tersebut tidak hanya hadir melalui inovasi produk yang terus dikembangkan seiring dengan kemajuan teknologi dan perubahan tren gaya […]

Mulai dari Navigasi Canggih Sampai Notifikasi Malfungsi, Ini Keunggulan Y-Connect pada MAXi Yamaha
Lifestyle
Mulai dari Navigasi Canggih Sampai Notifikasi Malfungsi, Ini Keunggulan Y-Connect pada MAXi Yamaha

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Yamaha Indonesia konsisten menghadirkan berbagai inovasi terkini yang mampu menciptakan kepuasan tertinggi bagi para konsumennya. Selain fokus menghasilkan sepeda motor berkualitas tinggi, Yamaha pun juga turut menelurkan inovasi dalam pengembangan teknologi aplikasi yang canggih pada industri sepeda motor, yaitu Y-Connect (Yamaha Motorcycle Connect). Didukung oleh teknologi CCU (Communication Control Unit) generasi terbaru yang canggih […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.