News

Final Usung Airlangga Capres 2024, Golkar Beri Sinyal Deklarasi Lebih Awal

Radar Bandung - 11/12/2021, 13:22 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Final Usung Airlangga Capres 2024, Golkar Beri Sinyal Deklarasi Lebih Awal
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agus Gumiwang dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita memastikan Partai Golkar tidak membuka pilihan lain selain mengusung Airlangga Hartarto di Pilpres 2024.

Agus Gumiwang menegaskan tekad tersebut sudah menjadi keputusan partai pada rapat di semua tingkatan, mulai Rakernas, Rapimnas hingga Musyawarah Nasional (Munas).

“Jadi kalau kami, Golkar nggak ada opsi. Bahwa pak Airlangga kita usung sebagai Capres 2024,” ujar Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (10/12).

Dalam acara pelepasan bantuan bencana Semeru Relawan Airlangga Untuk Indonesia (RELASI), Agus Gumiwang sempat menanggapi usulan Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera agar koalisi parpol dan calon presiden (capres) diumumkan sejak awal.

Menteri Perindustrian ini memberi sinyal Partai Golkar tertarik dengan usulan tersebut. “Coba tanya ke PKS alasannya apa. Mungkin kita punya alasan yang sama,” ujar Agus Gumiwang.

Agus menuturkan, keinginannya mendengar alasan PKS mengapa perlu mendeklarasikan calon presiden sejak awal.

“Saya ingin dengar juga alasan dari PKS. Yang mengatakan capres itu harus dideklarasikan lebih awal,” katanya.

Sebelumnya, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menyerukan agar parpol-parpol deklarasikan calon presiden sejak saat ini.

Ia berharap, capres dan cawapres tidak dideklarasikan di menit akhir pendaftaran ke KPU seperti yang terjadi tiap pemilu.

Mardani mengatakan, hal ini bisa membuat masyarakat lebih memahami para calon pemimpinnya. Termasuk soal koalisi yang harusnya dilakukan sejak jauh hari.

“Saya setuju parpol melakukan koalisi dan penjajakan jauh-jauh hari. Sehingga tidak membeli kucing dalam karung,” kata Mardani kepada media, Senin (6/12/2021).

Mardani juga yakin, akan ada kejutan besar di Pemilu 2024. Terlebih, kata Mardani, tiket pencalonan saat ini masih belum ada yang pasti.

“Waktu masih panjang dan tiket belum ada kepastian. Saat koalisi parpol sudah terjadi dan tiket sudah jelas alokasinya, maka panggung akan berubah,” tegas Mardani. ***

Baca Juga:


Terkait Politik
Presiden Prabowo Subianto Temui Megawati Soekarnoputri, KIM Siap Terima PDIP
Politik
Presiden Prabowo Subianto Temui Megawati Soekarnoputri, KIM Siap Terima PDIP

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto diam-diam telah bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Senin (7/4/2025) malam. Pertemuan tertutup Presiden Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri selama satu jam itu berlangsung di kediaman Megawati di Teuku Umar, Jakarta. Presiden Prabowo Subianto datang bersama Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. […]

Wamendagri Bima Arya : Bupati Indramayu Lucky Hakim Mohon Maaf Setelah Tak Izin Pelesiran ke Jepang
Politik
Wamendagri Bima Arya : Bupati Indramayu Lucky Hakim Mohon Maaf Setelah Tak Izin Pelesiran ke Jepang

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto mengungkapkan bahwa Bupati Indramayu Lucky Hakim telah menyampaikan permintaan maaf. Hal itu setelah dikabarkan bahwa Bupati Indramayu Lucky Hakim pergi ke luar negeri tanpa meminta izin dari Gubernur Jawa Barat dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Bima menuturkan, dirinya sudah membangun komunikasi dengan Lucky Hakim. […]

Dedi Mulyadi Mutasi 25 Pejabat Pemprov Jabar,  Ini Nama-namanya
Politik
Dedi Mulyadi Mutasi 25 Pejabat Pemprov Jabar, Ini Nama-namanya

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi melakukan perombakan besar-besaraan di lingkungan Pemerintahan Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar). Sedikitnya ada 25 pejabat yang alami mutasi dari jabatan kepala dinas hingga direktur rumah sakit.

Legislator PAN Hoerudin Amin Sambangi Padepokan Manda Agung Garut Selatan
Politik
Legislator PAN Hoerudin Amin Sambangi Padepokan Manda Agung Garut Selatan

RADARBANDUNG.ID, GARUT – Anggota MPR RI, Muhammad Hoerudin Amin, S.Ag., MH kembali menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Padepokan Manda Agung Garut Selatan,  Kabupaten Garut, Rabu (26/3/2025). Kegiatan legislator PAN Muhammad Hoerudin Amin tersebut sebagai Media Sosialisasi Dapil (Sosdap) MPR RI tersebut berupaya menyosialisasikan dan memberikan edukasi tentang nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI & Bhineka […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.