News

Status Bencana di Kabupaten Bandung Naik Menjadi Tanggap Darurat

Radar Bandung - 30/11/2021, 18:11 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Status Bencana di Kabupaten Bandung Naik Menjadi Tanggap Darurat
Status Bencana di Kabupaten Bandung Naik Menjadi Tanggap Darurat

RADARBANDUNG.id, SOREANG- Status bencana di Kabupaten Bandung naik menjadi tanggap darurat – Bupati Bandung, Dadang Supriatna menginstruksikan status kebencanaan di Kabupaten Bandung untuk dinaikkan, dari status siaga darurat menjadi berstatus tanggap darurat.

Berdasarkan data dari BPBD Kabupaten Bandung, ada 13 kecamatan yang berpotensi terjadi banjir bandang.

Selain itu, 24 kecamatan rawan longsor dan 20 daerah yang berpotensi terjadi banjir.

Dadang mengatakan dengan adanya peningkatan status bencana di Kabupaten Bandung ini, maka harus melakukan pemetaan terhadap hal-hal yang harus diintervensi APBD.

“Sudah saya rapat, bahwa kita sudah peningkatan status dari siaga menjadi status tanggap darurat. Artinya kita maraton, mana saja yang harus diintervensi APBD, sudah kita laksanakan secara simultan,” ujar bupati saat dihubungi via telepon.

Dadang mengungkapkan, ada 23 kecamatan di Kabupaten Bandung rawan bencana. Untuk anggarannya sendiri, disiapkan dari anggaran Belanja Tak Terduga (BTT). “Kita sudah siapkan anggaran dari BTT,” ucapnya.

Terkait sekolah-sekolah terdampak bencana seperti banjir, Dadang katakan, telah menginstruksikan Dinas Pendidikan untuk melakukan perbaikan terhadap sekolah yang mengalami kerusakan.

“Kalau ada sekolah yang berdiri di bantaran sungai harus direlokasi, Pemkab siap memfasilitasi sesuai dengan peraturan perundang-undangan tentunya,” kata Dadang.

Selanjutnya, terkait tanggul-tanggul sungai yang jebol sebisa mungkin diperbaiki. Setelah itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk penanganan yang lebih komprehensif.

“Langkah awal, kita perbaiki sebisanya, tapi kita juga langsung koordinasi dengan BBWS untuk penanganan yang lebih komprehensif,” jelasnya.

Sementara itu, Kabid Darurat dan Logistik BPBD Kabupaten Bandung, Agus membenarkan Bupati Bandung memerintahkan kenaikan status kebencanaan di Kabupaten Bandung. Namun, untuk regulasinya masih diolah bagian hukum.

“Secara lisan betul pak bupati memerintahkan kenaikan status. Kalau regulasinya di bagian hukum, nanti begitu selesai ditandatangan ya itu berlakunya,” kata Agus via telepon, Selasa (30/11).

Baca Juga: Duh… 40.844 Warga Kabupaten Bandung Jadi Korban Banjir

“Kalau yang sudah kejadian kurang lebih ada diatas 10 kecamatan, yaitu Pangalengan, Kertasari, Ciwidey, Pasirjambu, Rancabali, Dayeuhkolot, Baleendah, Bojongsoang, Cilengkrang, Cileunyi, Rancaekek, Solokanjeruk, Margaasih dan Cicalengka,” pungkas Agus.

Halaman Berikutnya: Daerah rawan bencana Kabupaten Bandung


Terkait Bandung Raya
9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya
Bandung Raya
9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Sembilan nama bakal calon rektor UPI periode 2025-2030 telah ditetapkan berdasarkan hasil sidang pleno Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Dalam pleno tersebut, peserta diajak untuk bersama-sama membaca dan menandatangani ikrar komitmen anti konspirasi dalam pemilihan rektor tahun ini, sebagaimana disampaikan MWA UPI Komjen. Pol (Purn) Drs. Nanan Soekarna. Pleno MWA […]

bank bjb Bandoeng 10K Resmi Diluncurkan, Ajak 3.000 Pelari Menghidupkan Kembali Identitas Bandung Lewat Olahraga dan Budaya
Bandung Raya
bank bjb Bandoeng 10K Resmi Diluncurkan, Ajak 3.000 Pelari Menghidupkan Kembali Identitas Bandung Lewat Olahraga dan Budaya

RADARBANDUNG.id- Dalam semangat menggaungkan pesona Kota Bandung, bank bjb bersama Harian Kompas untuk menggelar ajang lari bank bjb Bandoeng 10K. Acara ini diluncurkan secara resmi pada konferensi pers di Museum Sejarah Kota Bandung pada Sabtu (8/3/2025). Acara ini diselenggarakan untuk membahas detail teknis perlombaan, visi penyelenggaraan, dan harapan besar bagi Kota Bandung dengan dihadiri oleh […]

Cari Kerja di Bandung? Cek Loker Bandung Glints Terbaru Berikut Ini
Bandung Raya
Cari Kerja di Bandung? Cek Loker Bandung Glints Terbaru Berikut Ini

RADARBANDUNG.id- Mencari pekerjaan di Bandung kini semakin mudah berkat platform seperti Glints. Melalui berbagai lowongan yang tersedia, pencari kerja dapat menemukan peluang kerja yang sesuai dengan keahlian dan minat mereka. Loker Bandung Glints menawarkan berbagai posisi di berbagai industri, mulai dari pemasaran, keuangan, hingga media sosial. Hadir dengan informasi lengkap mengenai persyaratan, deskripsi pekerjaan, dan […]

Perkuat Layanan Kesehatan, YKP bank bjb Resmikan Klinik Pratama Easycare
Bandung Raya
Perkuat Layanan Kesehatan, YKP bank bjb Resmikan Klinik Pratama Easycare

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Sebagai salah satu yayasan di Kota Bandung, Yayasan Kesejahteraan Pegawai (YKP) bank bjb yang didirikan oleh bank bjb, menunjukkan dukungannya dalam penyediaan akses kesehatan bagi masyarakat dengan meresmikan Klinik Pratama Easycare di Bandung pada 26 Februari 2025. Klinik ini didirikan oleh YKP bank bjb sebagai wujud kepedulian terhadap layanan kesehatan bagi pegawai, pensiunan, […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.