News

Perampokan Toko Emas di Kosambi, Pemilik Tewas, Satu Pelaku Tertangkap

Radar Bandung - 20/09/2021, 21:07 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Perampokan Toko Emas di Kosambi, Pemilik Tewas, Satu Pelaku Tertangkap
Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP Rudi Trihandoyo memberikan penjelasan terkait kasus perampokan di lokasi kejadian, Toko Mas Gaya Baru Kosambi, Kota Bandung, Senin (20/9). FOTO: MUCHAMMAD DIKDIK RA/RADAR BANDUNG

RADARBANDUNG.id, BANDUNG– Sebuah toko emas di Kosambi, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung menjadi sasaran aksi perampokan. 

Aksi diketahui dilakukan 3 orang pelaku, sementara satu orang menjadi korban meninggal dalam peristiwa ini.

Diperkirakan peristiwa perampokan ini terjadi Senin (20/9) dini hari, berdasarkan keterangan yang dihimpun dari beberapa warga yang ada di sekitar lokasi kejadian.

Sementara siang tadi, terlihat garis polisi melintang membatasi lokasi kejadian. Tim INAFIS Polrestabes Bandung terlihat berada di TKP guna melakukan pengembangan, termasuk mengidentifikasi jenazah korban.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari warga di lokasi, bagaimana kronologis perampokan toko emas ini masih simpang siur. Sejumlah warga mengatakan kejadian terjadi malam hari, namun ada juga yang menyebutnya dini hari.

Pelaku perampokan toko emas sempat dipergoki petugas Linmas dan warga

Seorang petugas Linmas mengaku ia bersama beberapa warga lain sempat memergoki pelaku yang hendak membawa barang curian mereka.

Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP Rudi Trihandoyo menyampaikan, korban tewas dalam kejadian perampokan toko emas ini tak lain adalah pemilik gerai perhiasan tersebut.

Di tubuhnya, kata Rudi, ditemukan luka hantaman benda tumpul. “Untuk korbannya (pemilik toko) berinisial T (60) dalam keadaan meninggal dan ada luka bekas benda tumpul,” ungkapnya kepada wartawan, Senin.

Meski jumlah kerugian keseluruhan belum disampaikan, Rudi mengungkapkan, para perampok menggondol sejumlah aksesoris berupa perhiasan emas.

Baca Juga: 3 Perampok Satroni Toko Emas Gaya Baru di Kosambi, Habisi Pemiliknya

“Barang yang diambil berupa aksesoris dan penghuninya ditemukan di dalam meninggal satu orang, dan rumahnya juga kurang terawat,” ungkapnya.

Sementara terkait pelaku, Rudi menyebut satu dari tiga perampok yang melakukan aksi ini telah dibekuk.

Diketahui, satu pelaku berhasil ditangkap warga yang berada di lokasi kejadian. Setelah tertangkap, yang diduga pelaku itu langsung diinterogasi.


Terkait Kota Bandung
Melawan Pengangguran dari Akar, Disnaker Kota Bandung Maksimalkan Pelatihan dan Program Padat Karya
Kota Bandung
Melawan Pengangguran dari Akar, Disnaker Kota Bandung Maksimalkan Pelatihan dan Program Padat Karya

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Ketika angka pengangguran masih menjadi tantangan serius bagi kota-kota besar di Indonesia, Pemerintah Kota Bandung mengambil langkah strategis untuk mengatasinya dari hulu. Melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker), berbagai program digulirkan, mulai dari pelatihan vokasional hingga kerja sama dengan sektor swasta. Sasarannya jelas, menurunkan angka pengangguran terbuka secara signifikan dan berkelanjutan. “Upaya kami […]

Kami Tidak Akan Diam, Smansa Bandung Hadapi Putusan Pengadilan dengan Kepala Tegak
Kota Bandung
Kami Tidak Akan Diam, Smansa Bandung Hadapi Putusan Pengadilan dengan Kepala Tegak

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, Lahan Sekolah 8.450 Meter Persegi Dinyatakan Batal Milik Negara. SMA Negeri 1 Bandung menghadapi pukulan berat setelah Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) mengabulkan gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen atas kepemilikan lahan seluas 8.450 meter persegi yang selama ini digunakan sekolah. Putusan ini […]

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Farhan Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kota Bandung
Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Farhan Bangga Karya Anak Muda Bandung

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Kota Bandung kembali menegaskan posisinya sebagai episentrum kreativitas dan solidaritas global melalui peluncuran resmi logo Asia Afrika Youth Forum (AAYF) 2025. Acara ini digelar di Gaya Brasserie, Jalan LL. RE. Martadinata dan dihadiri langsung oleh Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, bersama para kreator logo serta perwakilan komunitas kreatif dan kebudayaan. Logo AAYF […]

Pegadaian Jabar Fasilitasi Masyarakat untuk Berinvestasi Lewat Bazar Emas
Kota Bandung
Pegadaian Jabar Fasilitasi Masyarakat untuk Berinvestasi Lewat Bazar Emas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG — Pegadaian Kantor Wilayah Jawa Barat menggelar Gebyar Emas Pegadaian yang berlangsung dari 15 hingga 30 April 2025 di Pelataran Kantor Pegadaian Kanwil Jabar yang beralamat di Jalan Pungkur, Kota Bandung. Pemimpin Wilayah Pegadaian Jawa Barat, Dede Kurniawan menyampaikan, saat ini animo masyarakat sangat tinggi untuk berinvestasi emas. Hal ini terbukti begitu ramainya […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.