RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Kabupaten Bandung kembali diguncang gempa. Kali ini, gempa terjadi dengan kekuatan magnitudo 4,7, Sabtu (22/5/2021) pukul 22.47 WIB.
Berdasarkan laporan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa berpusat di laut dengan getaran gempa dilaporkan terasa dengan skala MMI II-III di Cimaung.
Pusat gempat berada di laut, 126 km Barat Daya Kabupaten Bandung. Atau tepatnya, 8,10 LS – 107,17 BT.
Gempa terdeteksi berada pada kedalaman 32 km. Hingga kini belum ada informasi terkait dampak akibat gempa tersebut.
MMI II artinya getaran dirasakan beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang sedangkan MMI III getaran dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
#Gempa Dirasakan Magnitudo: 4.7, Kedalaman: 32 km, 22 Mei 2021 22:47:21 WIB, Koordinat: 8.10 LS-107.17 BT (Pusat gempa berada di laut 126 km Barat Daya Kabupaten Bandung), Dirasakan (MMI): II-III Cimaung #BMKG https://t.co/OiHiTwdNUp
— BMKG (@infoBMKG) May 22, 2021
Sebelumnya, gempa bermagnitudo 2,8 dengan kedalaman 4 km mengguncang Kabupaten Bandung, Rabu (19/5/2021) malam.
Gempa tersebut terasa pada skala II-III MMI dan berpusat di darat sekitar 21 km arah Barat Laut, Kabupaten Bandung pada koordinat 7,13 Lintang Selatan dan 107,43 Bujur Timur.
BMKG menyebutkan, dengan skala tersebut getarannya terasa nyata dalam rumah. Getaran itu terasa seakan-akan ada truk yang berlalu. (ysf)
Baca Juga:
- Gempa Guncang Kabupaten Bandung, Getarannya Seperti Truk Lewat
- Kabupaten Bandung Diguncang Gempa Sesar Garsela, Ini Pesan BPBD
- Gempa Bumi Tektonik M 4.0 Guncang Wilayah Kabupaten Bandung, BBMKG Imbau Warga Tenang