Maka dari permasalahan terebut pihaknya mencoba menyampaikan aspirasi tersebut kepada PT MUJ ONWJ. Kata Minda, dari pengajuan sampai realisasi cukup cepat hanya membutuhkan waktu tiga bulan saja.
“Kami berharap, ada lagi sumur artesis di desa ini karena kesulitan air bersih disini cukup luas,” ucap dia.
Warga sekitar Masud Syafei mengatakan, bahwa kesulitan air bersih di desa tersebut dari puluhan tahun yang lalu. Ketika musim kemarau datang maka masalah datang untuk warga karena sumur yang mereka punya sudah tidak berisi air lagi. Bahkan layanan air dari PAM saja tidak sampai ke desa tersebut.
“Jangankan untuk kepentingan sehari-hari untuk mandi saja tidak bisa lagi kalau musim kemarau seperti. Jadi air itu ada di desa ini saat musim hujan saja,” katanya.
Dengan bantuan ini kata dia, sangat membantu kesulitan warga dimusim kemarau, sehingga dengan bantuan ini sangat meringkan beban masyarakat.