News

Viral, Kakek di Garut Minum Darah Segar Sapi Kurban yang Disembelih

Radar Bandung - 04/08/2020, 12:56 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Viral, Kakek di Garut Minum Darah Segar Sapi Kurban yang Disembelih

Viral, Kakek di Garut Minum Darah Segar Sapi Kurban yang Disembelih

RADARBANDUNG.id- Warganet tengah dihebohkan dengan beredarnya video seorang kakek meminum darah segar sapi kurban saat sedang disembelih dalam proses penyembelihan hewan kurban, Jumat (31/7/2020).

Dalam video berdurasi 10 detik yang beredar luas tersebut, tampak seorang kakek tua mengenakan baju hitam polet merah minum darah sapi kurban.

Ia menampung darah segar sapi kurban yang baru saja disembelih ke dalam gelas. Setelah gelas terisi penuh, ia langsung meminumnya.

Baca Juga: Tukang Jagal Tiba-tiba Ambruk dan Meninggal saat Potong Hewan Kurban

Peristiwa yang bikin heboh ini terjadi pada hari raya Idul Adha 1441 Hijriyah, belakangan diketahui terjadi di Kab. Garut, tepatnya di daerah Kampung Seni, Desa Jayawaras, Kec. Tarogong Kidul.

Aksi pria tua itu terekam kamera warga dan videonya tersebar di media sosial.

“Saat lihat darahnya diminum saya langsung mual,” ungkap Riki (25), warga Cimanganten dilansir dari Garutexpress. Riki mengaku, dapat kiriman video tersebut dari temannya yang dikirim melalui pesan whatsapp.

Seorang pemuda kampung, Fikri (24) mengaku yang tengah melakukan penyembelihan hewan kurban di lokasi tersebut kaget tiba-tiba pria tua itu mengambil darah dengan menggunakan gelas.

Belum jelas, apa maksud kakek minum darah sapi segar itu. Namun disinyalir si kakek itu percaya dengan minum darah sapi segar bisa menyembuhkan penyakitnya.

Warga pun sempat melarang ia melakukan aksi gila itu. “Tapi ya tetap dia minum (darah sapi),” ujarnya.

Setelah meminum darah sapi segar itu, sang kakek kemudian berlalu pergi. Prilaku kakek itu tampak aneh jika diperhatikan gerak geriknya. (Baca Juga: Viral Kakek Minum Darah Sapi Kurban, Ini Ternyata Penyebabnya)

(ysf)


Terkait Jawa Barat
Ono Surono: Kamus Bantuan Hibah/Bansos dan Bankeu Pemprov Jabar Perlu Direvisi
Jawa Barat
Ono Surono: Kamus Bantuan Hibah/Bansos dan Bankeu Pemprov Jabar Perlu Direvisi

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ono Surono mengatakan masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan sosial atau hibah dapat segera mengakses situs Sistem Informasi Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (SIPD-RI). Tahapan penginputan usulan aspirasi masyarakat dan pokok-pokok pikiran DPRD pada Sistem Informasi Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (SIPD-RI) dimulai 15 April hingga 23 Mei 2025 dan […]

Ternyata Dokter Cabul Garut Pernah Ditonjok Suami Pasien
Jawa Barat
Ternyata Dokter Cabul Garut Pernah Ditonjok Suami Pasien

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG –  Viral video seorang dokter obstetri dan ginekologi (obgyn) yang melakukan pelecehan seksual saat USG pasiennya mendapatkan tanggapan dari kampus. Universitas Padjajaran, sebagai kampus asal dokter tersebut pun akhirnya memberikan pernyataan. Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad Dandi Supriadi menyatakan keprihatinannya. “Pada prinsipnya Unpad menyayangkan dan tidak menolerir semua tindakan yang terjadi, yang […]

Netty Prasetiyani Minta Kemenkes Bentuk Tim Investigasi untuk Tangani Kasus Dugaan Pelecehan Dokter Kandungan di Garut
Jawa Barat
Netty Prasetiyani Minta Kemenkes Bentuk Tim Investigasi untuk Tangani Kasus Dugaan Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

RADARBANDUNG.id- Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetyani mengaku kecewa dengan adanya kasus dugaan pelecehan yang dilakukan oleh dokter spesialis kandungan di Kabupaten Garut. Netty menegaskan, dugaan kasus ini harus diusut tuntas. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) diminta membuat tim investigasi independen, pihak aparat penegak hukum juga harus proaktif melakukan penyelidikan. “Saya meminta Kemenkes dan aparat kepolisian […]

Wakaf Taman Makam Al Masoem (TMA) Warnai Puncak Haul Pendiri Al Masoem
Jawa Barat
Wakaf Taman Makam Al Masoem (TMA) Warnai Puncak Haul Pendiri Al Masoem

Puncak peringatan Haul pendiri Al Masoem Grup diisi dengan kegiatan tabligh akbar serta penyerahan wakaf Taman Makam Al Masoem (TMA) .

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.