News

Adakan Bantuan Sosial, Ikatan Istri Karyawan Perhutani Bagikan 3.000 Paket Sembako

Radar Bandung - 01/07/2020, 17:32 WIB
Ardyan
Ardyan
Tim Redaksi
Adakan Bantuan Sosial, Ikatan Istri Karyawan Perhutani Bagikan 3.000 Paket Sembako

RADARBANDUNG.id, JAKARTA – Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIK-Perhutani) melakukan kegiatan bantuan sosial dengan membagikan sebanyak 3.000 paket sembako kepada mitra kerja Perhutani yang terdampak Covid-19 yang dilaksanakan serentak pada tanggal 1 dan 2 Juli 2020 di masing-masing Divisi Regional (Divreg), yakni Divreg Jawa Tengah, Jawa Timur serta Jawa Barat dan Banten.

Lokasi kegiatan Divreg Jawa Tengah berada di 3 (tiga) Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH), yakni di KPH Banyumas Timur, Semarang dan Cepu. Untuk Divreg Jawa Timur di Taman Trembesi Madiun, sedangkan Divreg Jawa Barat dan Banten dilaksanakan di Wana Wisata Kawah Putih Bandung.

Paket sembako tersebut diterima oleh mitra kerja Perhutani yang tergabung dalam Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dengan beberapa profesi, diantaranya penyadap getah pinus, petani penggarap/pesanggem, tenaga petik daun kayu putih, tenaga tebang/ blandong serta pekerja wisata yang diserahkan oleh Perwakilan Direksi, Divisi Regional, KPH serta IIK-Perhutani.

Direktur Utama Perhutani, Wahyu Kuncoro menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diinisiasi oleh IIK-Perhutani dengan mempertimbangkan kondisi akibat dampak pandemi Covid-19. Menurutnya bantuan tersebut diberikan kepada mitra kerja Perhutani (masyarakat sekitar hutan) yang terdampak Covid-19 itu diharapkan dapat membantu menambah kebutuhan sehari-hari.

“Masyakarat sekitar hutan sebagai mitra kerja Perhutani telah banyak membantu dalam proses bisnis Perhutani, sudah selayaknya kita berbagi dengan mereka, terlebih kondisi sekarang ini akibat dampak pandemi Covid-19,” kata Wahyu.

Pada kesempatan yang sama, Zuryati Simbolon Wahyu Kuncoro selaku Ketua IIK-Perhutani menyampaikan bahwa bantuan sosial tersebut merupakan wujud kepedulian IIK-Perhutani terhadap masyarakat sekitar hutan yang terdampak pandemi Coivid-19.

“Ini wujud kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar hutan, terlebih mereka sebagai mitra kerja Perhutani. Semoga bantuan ini dapat meringankan kebutuhan sehari-sehari ditengah dampak pandemi Covid-19 ini,” katanya.

Jumlah penerima bantuan sebagai berikut : KPH Banyumas Timur sebanyak 211 orang, KPH Semarang sebanyak 434 orang, KPH Cepu sebanyak 355 orang, KPH Ngawi 250 orang, KPH Saradan 250 orang, KPH Madiun 250 orang, KPH Lawu Ds 250 orang, KPH Bandung Selatan 500 orang, KPH Garut 500 orang. (Kom-PHT/PR/2020-VII-12)

(ard)


Terkait Ekonomi Bisnis
Log In Megastore Bakal Tambah Tiga Toko Baru
Ekonomi Bisnis
Log In Megastore Bakal Tambah Tiga Toko Baru

RADARBANDUNG.id – Pasar dan peralatan rumah tangga di Bandung Raya masih akan terus tumbuh positif. Karena itu, Log In Megastore, toko elektronik terbesar di Jawa Barat, terus melakukan ekspansi dengan membuka gerai baru. Operational Manager Log In Megastore, Yumi Kusmayanti mengatakan, Log In Megastore berencana membuka sejumlah toko baru di tahun 2025. “Next akan ada […]

Semakin Ramah Pengguna, Super App BRImo Kini Tersedia dalam Dua Bahasa
Ekonomi Bisnis
Semakin Ramah Pengguna, Super App BRImo Kini Tersedia dalam Dua Bahasa

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Sebagai wujud komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dalam memberikan layanan terbaik dan menjangkau lebih banyak segmen nasabah, kini super apps BRImo hadir dalam versi bilingual, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Fitur bilingual ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan pengguna dalam bertransaksi digital, khususnya bagi nasabah yang lebih familiar dengan Bahasa Inggris […]

Rooms Inc d’Botanica Bandung Hadirkan Paket Spesial Social Event
Ekonomi Bisnis
Rooms Inc d’Botanica Bandung Hadirkan Paket Spesial Social Event

  RADARBANDUNG.id –  Dalam rangka memberikan pengalaman berkumpul yang tak terlupakan, Rooms Inc d’Botanica Bandung menghadirkan paket spesial Social Event “Sambung Rasa” untuk berbagai momen istimewa seperti reuni, gathering, hingga syukuran. Dengan harga yang sangat terjangkau, mulai dari IDR128.000 per orang, para tamu dapat menikmati pengalaman bersantap yang hangat dan meriah, lengkap dengan berbagai fasilitas. […]

Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
Ekonomi Bisnis
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Terinspirasi dari tren batu akik yang viral pada 2017, Helena Virgawati melihat adanya potensi bisnis di bidang perhiasan. Perjalanan Helena pun semakin kuat setelah mendapat dukungan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI yang hadir melalui sejumlah program pemberdayaan. Di awal usahanya, Helena menghadapi tantangan besar yang mengubah persepsi bahwa batu akik […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.