RADARBANDUNG.com, BANDUNG – Geoffrey Castillion sudah terlihat berlatih bersama Persib Bandung. Dia datang dengan ekspektasi tinggi. Banyak yang berharap dirinya menggantikan peran dari Ezechiel Nduoassel yang hengkang ke Bhayangkara FC.
Geoffrey sendiri merasa tertantang untuk mewujudkan sebagai pengganti Ezechiel. Karena dirinya mendapat kepercayaan dari pelatih untuk bermain bersama Persib Bandung.
“Ketika saya datang ke sini, saya akan mencoba menerikan yang terbaik, tentunya saya ingin mencetak banyak gol dan pelatih mendengar saya cukup layak bermain di sini, dia mempercayai saya dan saya ingin membayar kepercayaan pelatih dan klub untuk mencetak banyak gol,” ujar pemain kelahiran Amsterdam itu, kemarin.
Bila nanti jadi di kontrak, mantan pemain Ajax Amsterdam itu akan memilih nomor punggung 20. Alasannya, saat membela tim terkahirnya di Islandia, dia mengenakan nomor yang pernah dipakai oleh Kevin van Kipersluis.
“Karena di kompetisi terakhir saya, saya memakai nomor 20 dan saat itu saya memainkan musim yang bagus,” terangnya.
Dalam masa penjajakan dengan Maung Bandung, dirinya tidak merasa canggung. Pasalnya sudah ada orang yang dia kenal yakni Nick Kuippers.
“Ya Nick sama-sama berasal dari Belanda. Dan sisanya saya masih harus mengenal pemain lain. Tapi saya mulai mengenal pemain-pemain lain dan saya rasa mereka orang-orang yang baik,” ucapnya.
Sementara itu, pada hari pertama latihan bersama tim ia tidak langsung di lapangan. Geoffrey melakukan aerobic di hotel tempat training camp berlangsung.
“ Ya ini baru pertama saya melakukan latihan karena harus melalui penerbangan yang panjang dari Belanda. Pelatih berbicara agar saya untuk pelan-pelan beradaptasi, menyesuaikan diri dengan temperatur di sini, mengatasi jet lag dan besok adalah hari pertama saya berlatih di lapangan sepakbola,” pungkasnya.