News

GURAK (Minggu Bergerak) SP3OR Kembali Guncang Jawa Barat

Radar Bandung - 15/09/2019, 22:48 WIB
OR
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Para peserta GURAK (Minggu Bergerak)

RADARBANDUNG.id, BEKASI – Kegiatan Minggu bergerak (GURAK) yang di inisiasi Bidang Pembudayaan Olahraga DISPORA JABAR dengan memberdayakan para tenaga Sarjana Pendamping Penggerak Pembangunan Olahraga (SP3OR) kembali digelar hari Minggu Tanggal 15 September 2019 di Kota Bekasi.

Pada pelaksanaan minggu ini kegiatan GURAK SP3OR dihelat di delapan Kabupaten Kota di Jawa Barat, yaitu Kota Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Kota Cimahi, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, dan Kota Depok.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Jabar, Dadang Ronda (kanan) didampingi Kepala Seksi Ketenagaan Olahraga Berkebutuhan Khusus dan Rekreasi, Sandi Arisma

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dadang Ronda mewakili Kadispora Jabar menyampaikan, kegiatan GURAK SP3OR ini sejatinya digelar dengan tujuan untuk semakin menunjukan eksistensi para tenaga Sarjana Pendamping Penggerak Pembangunan Olahraga (SP3OR) Jawa Barat yang berjumlah 108 orang dan tersebar di 27 Kab/Kota se-Jawa Barat.

”Mereka memiliki tugas untuk mendorong dan memotivasi masyarakat Jawa Barat untuk berolahraga, dan menjadikan olahraga sebagai salah satu kebutuhan hidupnya,” ujar Dadang Ronda.

Melalui kegiatan ini pula diharapkan masyarakat yang tadinya acuh terhadap kegiatan olahraga menjadi tertarik untuk berolahraga, karena pada pelaksanaan kegiatan ini selain dilaksanakan olahraga bersama seperti senam masal dan jalan sehat, tersedia juga berbagai doorprize menarik untuk dibagikan kepada masyarakat yang berpartisipasi, seperti Sepeda, Televisi, Dispenser, Magic com dan lain lain. Kegiatan GURAK SP3OR ini pun akan diupayakan agar dapat terus terselenggaran pada setiap tahunnya.

Selanjutnya Dadang Ronda menambahkan,  kegiatan GURAK SP3OR ini juga merupakan salah satu strategi dan inovasi DISPORA JABAR dalam meningkatkan Angka Partisipasi Masyarakat Jawa Barat dalam Berolahraga (APMO) yang selalu dihitung pada setiap tahunnya sebagai tolak ukur keberhasilan Pembudayaan Olahraga di Jawa Barat.

”Kami berkeyakinan bahwa jika masyarakat Jawa Barat aktif dan peduli untuk berolahraga, maka kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat pun akan turut meningkat, sehingga Visi Pemerintah Jawa Barat “Jabar Juara Lahir dan Bathin dengan inovasi dan kolaborasi” akan tercapai pula,” pungkas Dadang Ronda.

 (Tim Pembor)