News

Emil: Sumedang Fokus Jadi Daerah Wisata

Emil: Sumedang Fokus Jadi Daerah Wisata
WISATA: Sebuah perahu wisata mengangkut wisatawan untuk berkeliling di Bendungan Jatigede, Kabupaten Sumedang. (foto: IST)

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyambut baik usulan kawasan bendungan Jatigede di Kabupaten Sumedang dijadikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Menurut Emil sapaan Ridwan Kamil, Sumedang perlu dikembangkan menjadi kabupaten pariwisata dengan berbagai potensinya. Sebagai tindak lanjutnya, Emil menyarankan Sumedang membentuk Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) bidang pariwisata.

“Jadi, saya harapkan Sumedang fokus jadi kabupaten pariwisata karena memang harta karunnya banyak,” ujar Emil saat menerima Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir bersama jajarannya di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Rabu (14/8/2019)

“Kedua, keseriusan itu harus mewujud pada BUMD atau perusahaan pariwisata. Karena keunggulan BUMD itu bisa melakukan penugasan,” tambahnya.

Namun, Emil juga memberikan masukan agar KEK Jatigede tidak hanya fokus pada sektor pariwisata. Menurutnya, salah satu syarat pembentukan KEK tidak boleh satu bidang saja, melainkan perlu ada bidang atau industri lain untuk mendukung pengembangan KEK.

“KEK di Jawa tidak bisa full pariwisata. Artinya, harus dipikirkan industri apa yang nonpariwisata sebagai bagian dari KEK. Seperti (KEK) Pangandaran memutuskan untuk menggarap industri kelautan,” ujar Emil.

Untuk mewujudkan KEK Jatigede, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir menggandeng Indonesia Tourism Development Center (ITDC). Menurut Dony, ITDC mempunyai pengalaman mentereng dalam mengembangkan KEK, di antaranya KEK Mandalika dan KEK Nusa Dua.

“ITDC sudah MoU (nota kesepahaman) dengan kami untuk mewujudkan KEK (Jatigede) tersebut,” kata Dony.

Dony pun menegaskan bahwa KEK Jatigede punya peluang besar untuk dikembangkan karena dari sisi aksesibilitas, wilayah tersebut bisa ditempuh 45-50 menit dari Bandara Kertajati di Majalengka.

“Dari sisi atraksinya, di Jatigede ada kejuaraan dunia paralayang. Dari amenitas fasos (fasilitas sosial) dan fasum (fasilitas umum) sedang kita bangun,” ujar Dody.

Selain itu, Jatigede mempunyai pesona pemandangan alam yang tak kalah dengan daerah lain di Jawa Barat. Dari salah sudutnya, pengunjung bisa menyaksikan lanskap jajaran pulau yang mirip seperti pemandangan di Raja Ampat.

“Di Cisema ada bukit kalau subuh kita bisa liat sunrise. Kemudian melihat miniatur Raja Ampat karena di Jatigede banyak pulau-pulau, sekaligus bisa lihat (seperti) Bromo, karena di sana terhampar pegunungan termasuk Ciremai itu,” pungkasnya.

(azs)


Terkait Kota Bandung
Melawan Pengangguran dari Akar, Disnaker Kota Bandung Maksimalkan Pelatihan dan Program Padat Karya
Kota Bandung
Melawan Pengangguran dari Akar, Disnaker Kota Bandung Maksimalkan Pelatihan dan Program Padat Karya

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Ketika angka pengangguran masih menjadi tantangan serius bagi kota-kota besar di Indonesia, Pemerintah Kota Bandung mengambil langkah strategis untuk mengatasinya dari hulu. Melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker), berbagai program digulirkan, mulai dari pelatihan vokasional hingga kerja sama dengan sektor swasta. Sasarannya jelas, menurunkan angka pengangguran terbuka secara signifikan dan berkelanjutan. “Upaya kami […]

Kami Tidak Akan Diam, Smansa Bandung Hadapi Putusan Pengadilan dengan Kepala Tegak
Kota Bandung
Kami Tidak Akan Diam, Smansa Bandung Hadapi Putusan Pengadilan dengan Kepala Tegak

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, Lahan Sekolah 8.450 Meter Persegi Dinyatakan Batal Milik Negara. SMA Negeri 1 Bandung menghadapi pukulan berat setelah Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) mengabulkan gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen atas kepemilikan lahan seluas 8.450 meter persegi yang selama ini digunakan sekolah. Putusan ini […]

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Farhan Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kota Bandung
Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Farhan Bangga Karya Anak Muda Bandung

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Kota Bandung kembali menegaskan posisinya sebagai episentrum kreativitas dan solidaritas global melalui peluncuran resmi logo Asia Afrika Youth Forum (AAYF) 2025. Acara ini digelar di Gaya Brasserie, Jalan LL. RE. Martadinata dan dihadiri langsung oleh Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, bersama para kreator logo serta perwakilan komunitas kreatif dan kebudayaan. Logo AAYF […]

Pegadaian Jabar Fasilitasi Masyarakat untuk Berinvestasi Lewat Bazar Emas
Kota Bandung
Pegadaian Jabar Fasilitasi Masyarakat untuk Berinvestasi Lewat Bazar Emas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG — Pegadaian Kantor Wilayah Jawa Barat menggelar Gebyar Emas Pegadaian yang berlangsung dari 15 hingga 30 April 2025 di Pelataran Kantor Pegadaian Kanwil Jabar yang beralamat di Jalan Pungkur, Kota Bandung. Pemimpin Wilayah Pegadaian Jawa Barat, Dede Kurniawan menyampaikan, saat ini animo masyarakat sangat tinggi untuk berinvestasi emas. Hal ini terbukti begitu ramainya […]

Pemprov Jabar Tertibkan Sumbangan Jalanan, Upaya Baru Bangun Budaya Tertib dan Mandiri
Kota Bandung
Pemprov Jabar Tertibkan Sumbangan Jalanan, Upaya Baru Bangun Budaya Tertib dan Mandiri

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi mengambil langkah berani dan penuh pertimbangan dengan menerbitkan Surat Edaran Nomor 37/HUB.02/Kesra yang resmi mulai diberlakukan Senin, 14 April 2025. Melalui surat ini, Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi menegaskan pentingnya penertiban praktik penggalangan dana atau pungutan yang kerap dilakukan masyarakat di ruang publik, terutama yang berhubungan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.