News

Kembangkan Potensi Anak Sejak Dini, Perlu Tambahan Fasilitas Penunjang

Radar Bandung - 06/02/2019, 23:51 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Kembangkan Potensi Anak Sejak Dini, Perlu Tambahan Fasilitas Penunjang
Meninjau : Bunda Paud Kota Cimahi, Lucyani Priatna (tengah), meninjau ke Tempat Penitipan Anak Hati Bunda, di Komplek Perkantoran Pemkot Cimahi, Jalan Demang Hardjakusumah, Rabu (6/2/2019).

RADARBANDUNG.id, CIMAHI – Dalam upaya meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan khsusnya terhadap anak usia dini, peran pihak terkait terutama pemerintah sangat diharapkan. Sejauh ini untuk mengembangkan bakat dan potensi bagi anak-anak, sudah banyak terbentuk pendidikan prasekolah, yang disebut Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Sepertihalnya di Kota Cimahi, sejauh ini sudah tersebar sebanyak 387 tempat prasekolah yang terdaftar di Dinas Pendidikan. Namun, meski keberadaan Paud telah menyebar, fasilitas yang ada saat ini masih belum seluruhnya memadai.

Menurut Bunda Paud Kota Cimahi, Lucyani Priatna, keberadaan sekolah dini sangatlah penting, terutama bagi pertumbuhan dan perkembangan anak. Secara umum, tujuan didirikannya Kelompok Paud, untuk mengembangkan beberapa potensi anak sejak dini, sebagai persiapan untuk hidup yang diharapkan bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan.

“Insya alloh kedepan diupayakan ada peningkatan, baik dari segi fasilitas maupun standarisasi kurikulum untuk Paud TK dan pendidikan anak usia dini lainnya,” kata Lucy, disela peninjauan fasilitas sekolah anak di Plaza Rakyat Jalan Demang Hardjakusumah, Rabu (6/2).

Sementara itu, untuk program kedepan yang akan dilakukannya, Lucy menyebutkan, pihaknya masih harus mengetahui secara keseluruhan bagaimana kondisi Paud yang ada di Cimahi. Sehingga bisa diketahui apa kekurangan dan kelebihan di setiap sekolah Paud itu sendiri.

“Intinya kami tidak ingin anak-anak, khususnya di Cimahi ketinggalan pembelajaran. Kami ingin meningkatkan kecerdasan anak-anak. Jangan sampai ketinggalan sama kota lainnya,” tuturnya.

Dari jumlah Paud yang dirata-ratakan hampir ada di tiap RW se Kota Cimahi, terdiri dari Kelompok Bermain, TK, RA, Taman Penitipan Anak, serta Pos paud, dan satuan paud sejenis seperti PAAM, Pambim, Taman Asuh Mesjid.

Kepala Seksie PAUD Dinas Pendidikan Kota Cimahi, Sulistriyani mengatakan, sebetulnya dari jumlah Paud yang ada di Cimahi sekarang sudah cukup. Bahkan, untuk kurikulumnya sudah disesuaikan dengan usia anak.

“Semuanya itu disusun berdasarkan kurikulum tahun 2013, mulai dari pembelajaran harian hingga semesternya,” kata Sulis.

Berdasarkan tujuan pendidikan anak usia dini, lanjut dia, dapat ditelaah beberapa fungsi program stimulasi dan edukasinya. Untuk itu, fungsi Paud sendiri antara lain adalah, fungsi adaptasi, pengembangan potensi hingga melatih mental anak.

“Jadi selain perhatian dari orang tuanya, anak juga perlu perhatian pihak lain, agar mental anak tidak lemah,” pungkasnya.

(gat)


Terkait Cimahi
Polres Cimahi Ungkap Home Industri Pembuatan Narkoba di Kota Cimahi
Cimahi
Polres Cimahi Ungkap Home Industri Pembuatan Narkoba di Kota Cimahi

RADARBANDUNG.id- Sat Resnarkoba Polres Cimahi menciduk tiga tersangka pembuat serta pengedar narkoba golongan I berjenis tembakau sintetis. Ketiga pelaku diringkus di sebuah kontrakan di Jalan Cisangkan Hilir, Gg Bakti IX Rt 02 Rw 18 Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra menjelaskan, Sat Resnakoba Polres Cimahi berhasil menggagalkan […]

Soal Penataan Pedestrian Kota Cimahi, Begini Penjelasan Adhitia Yudhistira
Cimahi
Soal Penataan Pedestrian Kota Cimahi, Begini Penjelasan Adhitia Yudhistira

RADARBANDUNG.id- Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi bakal melakukan penataan kawasan pedestrian. Termasuk skema agar kawasan tersebut diminati masyarakat. Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudhistira mengatakan, penataan tersebut dilakukan mulai Exit Gerbang Tol Baros menuju Jalan Sriwijaya, Jalan Gandawijaya, Kawasan Alun-alun Cimahi hingga Jalan Pacinan. “Konsep awal kita punya beberapa ruas, pertama Exit Baros sebagai muka kota. […]

Optimalkan Layanan Kesehatan Kegawatdaruratan Medis, Pemkot Cimahi Luncurkan PSC 119
Cimahi
Optimalkan Layanan Kesehatan Kegawatdaruratan Medis, Pemkot Cimahi Luncurkan PSC 119

RADARBANDUNG.id- Pemerintah Kota Cimahi terus mengoptimalkan keberadaan Sistem Penanggulangan Gawat Darurat Terpadu (SPGDT) di wilayahnya. Oleh karena itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi Jambore Public Safety Center  (PSC) 119 dirangkaikan dengan Launching “PSC SIGAP CIMAHI” pada Selasa (15/4/2025) lalu. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana menjelaskan, keberadaan program tersebut untuk menyediakan layanan kesehatan yang mudah diakses dan […]

Pemkot Cimahi Optimalkan Inovasi Teknologi Tepat Guna
Cimahi
Pemkot Cimahi Optimalkan Inovasi Teknologi Tepat Guna

RADARBANDUNG.id- Delapan peserta mengikuti kegiatan “Lomba Teknologi Tepat Guna (TTG)” Tingkat Kota Cimahi Tahun 2025 di di Aula Gedung B Pemerintah Kota Cimahi pada Selasa (15/4/2025). Kepala DP3AP2KB Kota Cimahi Fitiani Manan menjelaskan, para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut terdiri dari Sekolah, Perguruan Tinggi juga dari unsur masyarakat. “Seharusnya memang masyarakat itu diakomodir dalam Pos […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.