RADARBANDUNG,ID- Sebanyak enam orang tahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IA Solo yang sempat terlibat keributan dipindahkan ke Semarang, Kamis (10/1). Pemindahan dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi berulangnya keributan antartahanan. Pasalnya, dalam beberapa bulan terakhir sudah terjadi tiga kali keributan antartahanan.
Pemindahan keenam tahanan ini dilakukan sebanyak dua kali. Yang pertama pemindahan Iwan dan pemindahan kedua dilakukan terhadap lima tahanan lainnya. Pemindahan dilakukan dengan pengamanan dari personel gabungan TNI dan Polri. Sebuah kendaraan baracuda diterjunkan untuk memindahkan para tahanan.
Wakapolresta Solo, AKBP Andi Rifai menyampaikan, para tahanan dipindahkan ke Semarang. Meski sama-sama di Semarang, tetapi lokasi yang akan ditempati oleh para tahanan berbeda. Hal ini untuk menjaga kondisi agar keributan agar tidak kembali terulang.
“Enam tahanan sudah dipindahkan ke Semarang, memang sama-sama dipindahkan ke Semarang tetapi kan lokasinya berbeda,” ungkapnya.
Dengan pemindahan keenam tahanan ini, Andi menambahkan, diharapkan keributan di dalam Rutan Kelas IA Solo tidak lagi terjadi. Andi meminta, warga masyarakat bisa kembali tenang karena keributan yang sempat terjadi di Rutan Solo sudah bisa dikondisikan.
“Saya harap masyarakat bisa kembali tenang, situasi sudah kondusif dan aman,” ungkapnya.
Saat pemindahan berlangsung, sejumlah warga masyarakat turut menyaksikannya. Warga penasaran dengan situasi yang terjadi di Rutan Kelas IA Solo. Usai pemindahan, situasi sudah kembali seperti semula. (JP)