Aa Gym Hentikan Tabligh Akbar dan Liburkan Santrinya Selama 14 Hari

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid, Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym menghentikan seluruh kegiatan belajar mengajar di pesantren yang ia pimpin.

Bahkan, kegiatan tabligh akbar, kajian-kajian rutin dan kunjungan wisata rohani, hingga waktu yang dirasa aman.

Langkah tersebut diambil Aa Gym usai dirinya mencermati perkembangan info terupdate terkait wabah virus corona.

Baca Juga: 4 Pasien Positif Virus Corona di Indonesia Meninggal Dunia

Aa Gym mengutarakan, langkah ini diambil sebagai bagian upaya memaksimalkan ikhtiar dan mencegah penyebaran virus corona.

Waduh, 1 Pasien Positif Virus Corona Kabur dari RSUP Persahabatan

Via akun media sosialnya, Aa Gym juga mengembalikan para santri untuk belajar di rumah selama 14 hari. Selain itu, menghentikan semua kegiatan yang bersifat pengumpulan massa.

“Menghentikan kunjungan ke luar dan lebih fokus untuk mengadakan pembersihan untuk menghentikan sekecil apapun potensi penyebaran virus ini,” tambah Aa Gym dalam postingan video berjudul ‘Pengumuman Penting Pesantren Daarut Tauhid tentang Wabah Virus Corona’, di akun Facebook @KH.Abdullah.Gymnastiar, Sabtu (14/3/2020).

(ca/radarbandung)

Editor : Ali Yusuf



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kota Bandung


Iklan RB Display D