RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Rumah kediaman mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang berlokasi di Jl. Gunung Kencana, RT 06 RW 06, Kelurahan Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, tampak tertutup rapat di tengah kabar penggeledahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Sejak sore, Senin (10/3/2025), sejumlah awak media telah berkumpul di depan rumah tersebut, menunggu perkembangan lebih lanjut. Namun, hingga malam, situasi di sekitar kediaman Ridwan Kamil masih tampak sepi tanpa tanda-tanda aktivitas mencolok dari dalam rumah. Tidak terlihat petugas KPK keluar-masuk ataupun kendaraan dinas yang biasa digunakan dalam operasi penegakan hukum.
Baca juga: Pemkot Bandung KPK Perkuat Sinergi Pencegahan Korupsi
Ketika dikonfirmasi, beberapa penjaga rumah menyatakan tidak mengetahui keberadaan Ridwan Kamil. “Tidak ada orang di dalam,” ujar salah satu penjaga singkat saat ditanya wartawan. Sikap tertutup ini semakin memicu spekulasi di kalangan awak media dan masyarakat mengenai apa yang sebenarnya terjadi di dalam rumah tersebut.
Di sisi lain, beberapa warga sekitar mengaku terkejut dengan kabar ini. Menurut mereka, Ridwan Kamil dikenal aktif bersosialisasi dengan warga sekitar dan sering terlihat berada di rumah saat hari libur. “Kita warga tidak menyangka ada isu seperti ini. Pak Ridwan selama ini dikenal sebagai figur publik yang bersih,” ujar salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak Ridwan Kamil maupun KPK terkait dugaan penggeledahan tersebut. Awak media masih terus berjaga di lokasi untuk memperoleh informasi lebih lanjut. Sementara itu, spekulasi di media sosial mulai bermunculan, dengan warganet menantikan klarifikasi resmi dari pihak berwenang.(dsn)