Perkuat Identitas Pendidikan Hadirkan Universitas Internasional

Universitas internasional ternama, Deakin University (Australia) dan Lancaster University (Inggris), di kawasan strategis Kota Bandung, Penjabat Sekretaris Daerah Kota Bandung, Iskandar Zulkarnain menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas keputusan Deakin University dan Lancaster University memilih Bandung, Jl. Moh Toha, Kota Bandung, Rabu (26/2). (Foto. Diwan Sapta Nurmawan/Radar Bandung)

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Kukuhkan reputasinya sebagai kota pendidikan yang unggul, seiring dengan hadirnya dua universitas internasional ternama, Deakin University (Australia) dan Lancaster University (Inggris), di kawasan strategis Kota Bandung. Kedatangan kedua institusi pendidikan tersebut semakin memperkaya ekosistem akademik perkuat identitas Kota Bandung dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemerintah setempat.

Kedua universitas tersebut berlokasi di Jalan Moh Toha, No. 77, Kelurahan Cigereleng, Kecamatan Regol, dan bahkan berada dalam satu komplek dengan PT Inti. Penempatan yang strategis ini tidak hanya mendekatkan lembaga pendidikan internasional dengan pusat kegiatan industri dan riset, tetapi juga menciptakan sinergi antara dunia akademik dan praktis yang dapat meningkatkan daya saing sumber daya manusia di era global.

Penjabat Sekretaris Daerah Kota Bandung, Iskandar Zulkarnain menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas keputusan Deakin University dan Lancaster University perkuat identitas memilih Bandung sebagai lokasi kampus mereka di Indonesia.

Baca juga: Sektor Pendidikan Inovatif Hasil Kolaborasi Inggris-Australia

“Atas nama Pemerintah Kota Bandung, saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Deakin University dan Lancaster University yang telah memilih Bandung sebagai lokasi kampusnya di Indonesia,” ujar Iskandar, Jl. Moh Toha, Kota Bandung, Rabu (26/2/2025).

Iskandar menegaskan kehadiran universitas bertaraf internasional merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi Kota Bandung, karena semakin memperkuat julukan kota pendidikan yang selama ini telah melekat. Inovasi dan kreativitas yang menjadi ciri khas Bandung harus dimanfaatkan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi dunia pendidikan dan riset.

“Ini memperkuat julukan Kota Bandung sebagai kota pendidikan. Sebagai kota yang dikenal dengan inovasi dan kreativitasnya, Kota Bandung terus menciptakan lingkungan yang kondusif bagi dunia pendidikan dan riset,” tambahnya.

Iskandar mengungkapkan pendidikan berkualitas merupakan kunci utama dalam mencetak sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing global. Kehadiran kampus internasional akan berfungsi sebagai katalisator dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya memiliki pengetahuan mendalam, tetapi juga kemampuan praktis dan kepedulian sosial yang tinggi, sehingga mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa.

“kampus dapat menjadi katalisator dalam membentuk generasi muda yang mampu bersaing dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa,” ujarnya.

Baca juga: Diskusi Publik INDEF dan Universitas Paramadina “Evaluasi Kritis 100 Hari Pemerintahan Prabowo Bidang Ekonomi”

Acara peresmian dihadiri sejumlah pejabat tinggi dan perwakilan internasional, antara lain UK Ambassador to Indonesia dan Timor Leste, Dominic Jermey. Australian Charge D’Affaires to Indonesia, Gita Kamath. Chancellor of Deakin University, John Stanhope. Chancellor of Lancaster University, Alan Milburn.

“Kehadiran para tamu undangan internasional ini semakin menegaskan komitmen kedua kota dalam memperkuat kerja sama lintas negara di bidang pendidikan dan riset,” ungkapnya.

Iskandar optimis kehadiran Deakin University dan Lancaster University akan membuka lebih banyak peluang bagi pertukaran pengetahuan dan inovasi, serta meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, menjadikan Bandung tidak hanya sebagai kota pendidikan domestik, tetapi juga sebagai pusat pendidikan internasional yang mampu menarik talenta global dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif serta inovatif di masa depan.(dsn)



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kota Bandung


Iklan RB Display D