Sediakan 2,8 Juta Tiket, PT Kereta Api Indonesia Upayakan Tambahan, Antisipasi Kenaikan Penumpang Mudik Lebaran

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA Animo masyarakat menggunakan kereta api saat mudik Lebaran tinggi.

Sediakan 2,8 Juta Tiket, PT Kereta Api Indonesia Upayakan Tambahan, Antisipasi Kenaikan Penumpang Mudik Lebaran
Ilustrasi. Suasana calon penumpang di stasiun Bandung, Kota Bandung, Kamis (4/7). Sediakan 2,8 Juta Tiket, PT Kereta Api Indonesia Upayakan Tambahan, Antisipasi Kenaikan Penumpang Mudik Lebaran. Foto -foto : TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/RADAR BANDUNG

Oleh karena itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) tengah mempersiapkan layanan kereta tambahan untuk memberikan lebih banyak opsi perjalanan bagi masyarakat.

Saat ini, tersedia sebanyak 2.877.473 tempat duduk untuk perjalanan kereta api Jarak Jauh (JJ) reguler pada periode 21 Maret hingga 11 April 2025.l

Baca Juga : Penelitian Kolaborasi Lintas Pendidikan Pengabdian Sektor Energi

Vice Presiden Public Relation KAI Anne Purba menuturkan, KAI masih berupaya menambah jumlah tiket dan kursi untuk angkutan Lebaran 2025.

“Untuk tiket yang tersedia mencapai 2.877.473 tempat duduk. Kami coba menambah,” ujarnya.

KAI juga melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap sarana perkeretaapian. Termasuk, pengecekan teknis dan operasional pada lokomotif dan rangkaian kereta.

Baca Juga : Perisai Diri dan Pembersih Jiwa Sambut Puasa Ramadhan

“Keamanan tetap menjadi prioritas utama dalam menghadapi lonjakan penumpang pada periode angkutan Lebaran tahun ini,” urainya.

Pemesanan tiket untuk Angkutan Lebaran 2025 telah dibuka sejak 4 Februari 2025.

Tiket dapat dibeli hingga H-45 sebelum keberangkatan melalui aplikasi.

Baca Juga : Kebebasan Pers Tantangan Era Digital, PWI Kukuhkan Pokja

“Kami mengimbau pelanggan untuk hanya membeli tiket melalui saluran resmi KAI guna menghindari potensi penipuan dan kesalahan pemesanan. Perlu diketahui bahwa loket stasiun hanya melayani pembelian go-show mulai 3 jam sebelum keberangkatan,” ucapnya.

Saat ini, lanjut Anne, sejumlah KA reguler favorit untuk perjalanan Lebaran telah banyak dipesan, antara lain KA Airlangga, KA Bengawan, KA Kahuripan, KA Serayu, KA Kutojaya Selatan, KA Tegal Bahari, KA Gumarang, KA Sawunggalih, KA Blambangan Ekspres, KA Matarmaja, KA Fajar Utama YK, dan KA Majapahit.

“KAI berkomitmen untuk terus memberikan pengalaman perjalanan yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi seluruh penumpang selama Angkutan Lebaran 2025. Kami akan terus berinovasi dan meningkatkan layanan agar dapat memberikan pengalaman mudik yang lebih baik,” terangnya. (idr/dio/jawa pos)

 

Editor : Azam Munawar

# # # #



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Nasional


Iklan RB Display D