Prihatin Ada Sekolah Ambruk, Pj Bupati Subang Akan Prioritaskan Perbaikan

RADARBANDUNG.ID, SUBANG– Pj. Bupati Subang Ade Afriandi menyampaikan keprihatinannya atas kondisi bangunan SDN Purnama Alam yang ambruk setelah tidak digunakan selama empat tahun.

Prihatin Ada Sekolah Ambruk, Pj Bupati Subang Akan Prioritaskan Perbaikan

Pj. Bupati Subang, Ade Afriandi saat meninjau kondisi SDN Purnama Alam yang ambruk di Desa Mekarwangi, Kecamatan Pagaden Barat, pada Selasa (28/1/2025). Foto : Istimewa for Radar Bandung

Hal itu disampaikannya saat meninjau langsung kondisi sekolah yang berada di Desa di Desa Mekarwangi Kecamatan Pagaden Barat, Subang pada hari Selasa (28/1/2025).

Ade menegaskan bahwa pemerintah daerah Subang akan memprioritaskan perbaikan ruang kelas tersebut pada tahun 2025.

Baca Juga : Sat Pamobvit Polresta Bandung Perketat Pengamanan di Destinasi Wisata Selama Liburan, Ini Titik Prioritasnya

Ade juga menginstruksikan BPBD untuk membantu membersihkan dan mengamankan area ruang kelas yang ambruk agar tidak membahayakan siswa dan guru.

“Sekolah harus menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi peserta didik. Oleh karena itu, diperlukan langkah cepat untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkapnya.

Selain itu, Ade juga mengimbau pihak sekolah untuk memberikan batasan aktivitas peserta didik di sekitar lokasi bangunan yang ambruk.

Baca Juga : Waduh! Delapan Warga Ciater Subang Alami Keracunan Usai Makan Jamur Rampak

“Pasang garis pembatas agar anak-anak tidak bermain di area bangunan yang berisiko.Mengingat, kondisi ini sangat mengkhawatirkan.

Pemerintah daerah sudah merencanakan perbaikan melalui alokasi anggaran tahun 2025,” ujarnya.

Sementara itu menurut, Kepala SDN Purnama Alam, Sumiati menjelaskan bahwa ruang kelas yang ambruk tersebut sudah tidak digunakan selama empat tahun terakhir.

Baca Juga : Pengelolaan Sampah Organik Program SiManik Pilah Angkut

Kejadian ini terjadi pada Minggu dini hari.

“Proses pembelajaran tetap kami lanjutkan dengan mengatur jadwal pagi dan siang, serta menggabungkan kelas,” ujar Sumiati.

Dalam kunjunganya itu Pj. Bupati Subang didampingi Kadisdikbud Kepala BPBD, Camat Pagaden Barat, Kepala Desa Mekarwangi. (Anr)

 



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Subang


Iklan RB Display D