Desak Tegas, Buruh di Bandung Barat Geruduk Bawaslu

RADARBANDUNG.id- Puluhan buruh Bandung Barat menggeruduk Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Selasa (26/11/2024).

Kedatangan buruh di Kabupaten Bandung Barat tersebut menuntuk Bawaslu KBB menindaklanjuti adanya praktik money politic yang dilakukan oleh salah satu Paslon peserta Pilkada Bandung Barat.

Koordinator 5 Serikat Buruh Bandung Barat Ddde Rahmat mengatakan, pihaknya mengaku resah dengan adanya dugaan money politic menjelang pemungutan suara pilkada Bandung Barat.

“Tadi pagi teman-teman buruh mengadu kepada kami terkait adanya dugaan money politic. Teman teman buruh ini resah dan kami memutuskan bergerak,” katanya, Selasa (26/11/2024).

Ia menambahkan, aksi tersebut dilatarbelakangi keresahan yang mereka rasakan terkait politik uang yang fulgar dilakukan boleh Paslon 02 di masa tenang.

“Akhirnya kami memiliki kekhawatiran, tidak menutup kemungkinan dengan adanya politik uang ini bisa berujung pada bentrokan antar warga jika dibiarkan,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya menuntut agar Bawaslu berani menindak tegas pelaku pelanggaran Pilkada 2024 di Bandung Barat demi menciptakan suasana yang kondusif.

“Kami hari ini mensuport Bawaslu untuk melakukan tindakan tegas terhadap siapapun yang melakukan money politik,” katanya.

“Kalau tidak diterima, dia khawatir diintimidasi oleh pemberi yang mana dia orang berpengaruh dari daerah tersebut. Ketika diterima ada sanksi hukum,” imbuhnya.

Ia menegaskan, jika Bawaslu tidak tegas melakukan tindakan terhadap praktik money politic tersebut maka serikat pekerja yang akan menangkap pelaku.

“Apabila ada pembiraran, kita instruksikan kepada buruh. Apabila menemukan siapapun adanya tindak penyuapan maka seret ke sekretariat pekerja,” tandasnya. (KRO)



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kabupaten Bandung Barat


Iklan RB Display D