Sambangi Pelaku UMKM di Cipatat Bandung Barat, Cawagub Jabar Ilham Habibie Tegaskan UMKM Perlu Dukungan dan Pembinaan

Cawagub Jawa Barat, Ilham Habibie mengaku bangga dengan produk UMKM di Kampung Pamucatan, Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat. Foto Hendra Hidayat

RADARBANDUNG.id- Calon wakil gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ilham Habibie menyambangi pelaku UMKM di Kampung Pamucatan, Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (11/10/2024).

Kawasan tersebut memang dikenal sebagai salah satu daerah di Kabupaten Bandung Barat sentra pengrajin produk UMKM berbahan dasar baru alam seperti marmer, granit dan andesit. Selain itu, dikenal juga sebagai sentra penjualan peuyeum.

Cawagub Jawa Barat nomor urut tiga, Ilham Habibie saat berdiskusi dengan pelaku UMKM di Kampung Pamucatan, Desa Gunung Masigit, Kacamatan Cipatat, KBB, Jumat (11/10/2024). Foto: Hendra Hidayat

Cawagub Jabar, Ilham Habibie mengatakan, kawasan tersebut dinilai memiliki potensi ekonomi yang cukup tinggi. Oleh karena itu, perlu dukungan maksimal kedepannya.

“Penggunaan batu atau granit, untuk pembuatan patung, alat rumah tangga atau hiasan. Ada juga perusahaan membuat peyeum dan itu saya kira bagian umum yang harus kita dukung dan bina,” katanya saat ditemui, Jumat (11/10/2024).

Ia menambahkan, nantinya hal yang akan dilakukan adalah melakukan pembinaan dan dukungan terhadap para pelaku UMKM di kawasan tersebut. Selain modal, pembinaan dan dukungan merupakan hal yang penting.

“Kuncinya ada di pembinaan dan dukungan, kalau dukungan dari segi finansial tanpa pembinaan percuma karena mereka harus di tingkatkan kemampuannya,” katanya.

“Kalau kita sudah tingkatkan tentu dukungan lainnya nanti bisa akses ke permodalan, marketing, aset pasar juga sekali lagi kuncinya di pembinaan yang harus kita bantu karena tidak bisa dibiarkan begitu saja,” imbuhnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya bersama pasangan Calon Gubernur Jawa Barat yakni Ahmad Syaikhu membawa program khusus bagi para pelaku UMKM di Jawa Barat.

“Pertama adalah akses ke modal kerja dengan cara kredit  ultra mikro. Kedu pelatihan khusus kepada pimpinannya yaitu UMKM harus punya kemampuan mengerti banyak bidang sekaligus,” katanya.

“Pemasaran, permodalan iya mempertahankan produk kualitas dari pada produk iya, mengelola banyak manusianya pada umumnya pekerja iya, itu semuanya di pundak si pengusaha mikro kecil dan menengah,” imbuhnya.

Ia menegaskan, sektor UMKM merupakan salah satu bidang penting yang harus didorong untuk lebih maju. Oleh karena itu, selain dukungan modal dukungan lainnya dan juga pembinaan cukup penting dilakukan.

“Saya kira di situlah letak titik berat yang ditaruh di bidang UMKM. Maka itu buat kami itu adalah bidang sangat penting, boleh dikatakan top 3 yaitu pertama lapangan pekerjaan kedua, pendidikan dan lapang pekerjaan yang ketiga adalah secara khusus sektor UMKM,” katanya.

“Karena memang 90% lebih daripada lapangan pekerjaan yang ada di Jabar yaitu sektor UMKM dan juga ekonomi yang diciptakan sampai 60% nilai ekonomi dari UMKM,” tandasnya. (KRO) 

 

 

 

 



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kabupaten Bandung Barat


Iklan RB Display D