Silaturahmi ke PCNU Kota Bandung, Calon Wakil Wali Kota Bandung Yena Ma’soem Bernostalgia dan Minta Doa

Calon Wakil Wali Kota Bandung Yena Ma'soem (tengah) bersama pengurus dan Majelis Wilayah Cabang Nahdlatul Ulama (NU) di Gedung PCNU Kota Bandung, Rabu (2/10/2024).

RADARBANDUNG.ID, BANDUNG-Calon Wakil Wali Kota Bandung Yena Ma’soem mengunjungi Gedung Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bandung.

Kedatangan Yena Ma’soem ke kantor PCNU tak lain  untuk meminta doa sekaligus bersilarutahmi dengan para pengurus, majelis wakil cabang NU serta warga Nahdliyin lainnya.

“Rasanya belum tenang kalau saya belum meminta doa dari para kyai dan  pengurus  cabang NU Kota Bandung, karena NU sudah begitu melekat dengan keluarga kami,” ujar Teh Yena-sapaannya kepada wartawan seusai silaturahmi di Gedung PCNU, Jalan Sancang Bandung, Rabu (2/10/2024).

Baca juga : Bakal Calon Wawalkot Bandung 2024 Yena Ma’soem: Bandung Butuh Pemimpin yang Responsif Perubahan

Bagi Yena Ma’soem kedatangannya ke gedung PCNU Kota Bandung menjadi momen nostalgia. Kala itu mendiang Ayahnya, Nanang Iskandar Ma’soem pernah menjadi bendahara  PWNU Jabar era kepemimpinan Sofyan Yahya.

“Ketika menginjakan kaki di sini saya langsung teringat bapak yang berjuang mengemban pengabdian kepada masyarakat  melalui NU secara all out,  saya sering ngantar bapak (Nanang Iskandar Ma’soem) rapat di gedung ini tapi cuma nunggu di parkiran, sekarang saya bisa masuk ke dalam, alhamdulillah saya sudah diterima dengan baik dan diberi jadwal serta tempat untuk bersilaturahmi dengan para pengurus PCNU, ini kebahagiaan  luar biasa bagi saya,” papar Teh Yena yang mendampingi Calon Wali Kota Bandung Arfi Rafnialdi di Pilwalkot Bandung 2024 ini.

Baca juga : Kampanye Pilwalkot Bandung 2024, Arfi-Yena Fokus pada Pelayanan Kesehatan

Disinggung soal kondisi anak-anak zaman sekarang, Teh Yena mengaku prihatin. “Saya perhatikan banyak anak-anak yang mengalami stres dan menjadi korban kasus bullying, ini mungkin karena faktor pola asuh dan pendekatan agama yang perlu lebih ditingkatkan lagi, kalau sudah seperti itu kita butuh pesantren, ini harus diperhatikan, karena ustad-ustad ini semua kan jebolan pesantren,” ungkap Teh Yena.

Sementara, Sekretaris PCNU Kota Bandung H Iik Abdul Kholik menyambut hangat kedatangan Yena Ma’soem di kantornya.

“Kami berterima kasih kepada Teh Yena yang sudah bernostalgia ke PCNU, warga NU ada di mana-mana sudah kami buka ruang untuk Teh Yena yang maju di Pilwalkot Bandung, warga NU di bawah sudah punya pemikiran untuk memilih pemimpin terbaik  buat Kota  Bandung, permasalahan Kota Bandung bermacam-macam, diharapkan ke depan menjadi lebih baik, lebih sejahtera, lebih aman dan pemerintahnya berpihak kepada masyarakat,” harap Iik. (nto)

 

 

 



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Politik


Iklan RB Display D