RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Dianggap kerap jadi pemicu kecelakaan, Satlantas Polresta Bandung bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung menggelar pengecekan dan razia terhadap penggunaan klakson telolet di Exit Tol Soroja, Soreang, Kabupaten Bandung.
Kasat Lantas Polresta Bandung, Kompol Galih Apria, mengatakan pengecekan ini bertujuan untuk menertibkan bus yang masih menggunakan klakson telolet.
“Kita razia sopir bus yang kedapatan memasang telolet di bus mereka,” ucapnya, Minggu (28/7).
Ia menegaskan bahwa penggunaan klakson telolet dapat membahayakan keselamatan di jalan raya dan hal tersebut telah diatur dalam peraturan pemerintah maupun undang-undang lalu lintas.
“Penertiban ini dilakukan berdasarkan tuntutan dari masyarakat yang mengkhawatirkan anak-anak yang sering mengejar bus dengan klakson telolet. Karena klakson telolet dapat berpotensi menyebabkan kecelakaan di jalan raya,” tambah Galih.
Galih menjelaskan bahwa penertiban atau razia terhadap bus yang menggunakan klakson telolet akan lebih gencar digelar, khususnya di wilayah Kabupaten Bandung.
“Tujuan kita adalah untuk menghilangkan potensi-potensi kecelakaan karena klakson telolet” ujar dia.
Dalam razia tersebut, pihaknya mengamankan enam unit bus yang terkena razia karena menggunakan klakson telolet. “Kita langsung klakson teloletnya, agar tidak menimbulkan kegaduhan apalagi kecelakaan” pungkasnya. (kus)