Relawan Johan C11 Jadi yang Pertama Mendukung, Kang Farhan Incar Wakil Walikota Bandung dari Kaum Perempuan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG –Jelang Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bandung dalam Pilkada Serentak Rabu 27 November 2024, dukungan untuk bakal calon walikota Bandung mulai bermunculan.

Relawan Johan C11 Jadi yang Pertama Mendukung, Kang Farhan Incar Wakil Walikota Bandung dari Kaum Perempuan
Koordinator Relawan Johan 11. Arrovy Andasasmita, menyerahkan teks dukungan kepada Kang Farhan. Sementara itu foto atas suasana Diskusi Kebangsaan dengan tema “Merawat Kebhinekaan: Nilai-nilai Kebangsaan di tengah Realitas Keberagaman Bandung Kita” di Jl. Ciliwung No. 11, Bandung, Sabtu (27/7/2024). Foto-foto Relawan Johan 11 for Radar Bandung

Salah satunya adalah Relawan Kojonan Kang Farhan (Johan C11) yang mendeklarasikan dukungan untuk H. Muhammad Farhan, Anggota DPR RI 2019 – 2024 dan Bakal Calon Walikota Bandung

Deklarasi untuk Kang Farhan—sapaan karib H. Muhammad Farhan, Anggota DPR RI 2019 – 2024 dan Bakal Calon Walikota Bandung tersebut dibacakan usai Diskusi Kebangsaan dengan tema “Merawat Kebhinekaan: Nilai-nilai Kebangsaan di tengah Realitas Keberagaman Bandung Kita” di Jl. Ciliwung No. 11, Bandung, Sabtu (27/7/2024).

Baca Juga : Gibran Mencoba Berbagai Skema Pastikan Makan Bergizi Gratis Sukses

Diskusi dan Deklarasi Johan C11 tersebut menghadirkan Aat Soeratin, Budayawan dan H. Muhammad Farhan, Anggota DPR RI 2019 – 2024 dan Bakal Calon Walikota Bandung.

Usai diskusi, Kang Farhan mengatakan, jika terpilih jadi walikota Bandung nanti sudah menyiapkan beragam program.

“Program yang pertama untuk Kota Bandung adalah sinkronisasi dengan program pemerintah pusat. Diantaranya akan fokus dengan program makanan bergizi untuk anak-anak yang harus dipikirkan betul-betul,” ujar Kang Farhan.

Baca Juga : Delvintor Siap Tampil Gigih di Balapan Terakhir MXGP 2024

Selain itu, tambah Kang Farhan, dalam program makanan bergizi untuk anak-anak Pemkot Bandung harus benar-benar terlibat.

“Kedua program penanganan sampah di Kota Bandung yang mempunyai potensi  sangat baik dengan metode Plasma. Lalu  masalah kesehatan,kita nanti harus punya puskesmas utama yang punya rawat inap, IGD dan lainya,” tambah Kang Farhan.

Ditanya soal komunikasi dengan partai lain untuk posisi Bakal Calon Wakil Walikota Bandung yang akan mendampinginya, Kang Farhan mengatakan semua partai masih mengunci diri.

“Belum ada yang siap jadi wakil,karena melibatkan banyak calon dan banyak parpol,” ujar Kang Farhan.

“Wakil saya nanti siapapun gak apa-apa, bisa laki-laki dan bisa perempuan sama saja. Namun dalam 5 peraih suara terbanyak pileg DPR RI dan DPRD Jabar kemarin adalah perempuan itu bisa saja salah satunya cocok dengan saya,” tambah Kang Farhan.

Sementara itu, Koordinator Relawan Johan 11. Arrovy Andasasmita, mengatakan deklarasu dukungan untuk Kang Farhan sudah melewati pertimbangan matang.

“Kami sangat cocok dengan Kang Farhan makanya kami langsung dekkarasi,” pungkas Arrovy. (azm)

 

Editor : Azam Munawar

#



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Politik


Iklan RB Display D