Semifinal Euro 2024 SPANYOL vs PRANCIS CEPAT DILAWAN CEPAT

RADARBANDUNG.ID, MUNCHEN – Kylian Mbappe baru menorehkan sebiji gol dan sebiji umpan gol dalam empat laga di Euro 2024.

Semifinal Euro 2024 SPANYOL vs PRANCISCEPAT DILAWAN CEPAT
Kylian Mbappe dan foto atas Lamine Yamal. Semifinal Euro 2024 SPANYOL vs PRANCIS
CEPAT DILAWAN CEPAT. Footyrenders

Bukan statistik menakutkan untuk striker terbaik di dunia (seiring status top scorer Piala Dunia 2022) dan tertajam di Eropa (top scorer Liga Champions 2023–2024).

Meski performanya kurang tajam, Mbappe tetap jadi momok yang menakutkan bagi lawan-lawannya dalam Euro 2024.

Baca Juga : Ditanya Restu ke Kaesang Maju Pilkada 2024, Jokowi: Tugas Orang Tua Hanya Mendoakan

Setidaknya, kapten Prancis itu bisa memberi kesulitan lewat kemampuan dribel.

Dengan 6,75 dribel per laga, striker baru Real Madrid itu merupakan yang terbanyak di antara pemain lainnya.

Mbappe pun mengungguli winger Spanyol Lamine Yamal dengan 6 dribel per laga.

Baca Juga : Polri Bongkar Kasus Judi Online dengan Nilai Transaksi Rp500 M

Begitu pula dengan kecepatan sprint Mbappe.

Pemilik julukan Donatello itu yang tercepat di Euro 2024 dengan 36,5 kilometer per jam.

Lagi-lagi mengungguli calon rivalnya dalam El Clasico, Yamal (FC Barcelona), maupun winger Spanyol lainnya, Nico Williams.

Baca Juga : Sekda Jabar Herman Suryatman Ajak Majelis Musyawarah Sunda Kolaborasi untuk Kemajuan Jawa Barat

Alhasil, Spanyol pun harus membendung Mbappe jika ingin menyingkirkan Prancis dalam semifinal Euro 2024 di Fussball Arena, Munchen, dini hari nanti (siaran langsung RCTI/Euro 1/Euro 2/Euro 3/Sportstars 3/Sportstars 4 pukul 02.00 WIB).

La Furia Roja –sebutan Spanyol– pun menyiapkan ”jagal” yang mampu berlari cepat seperti Mbappe. Dia adalah bek kanan Jesus Navas. Kebetulan, Navas mendapatkan kesempatan bermain seiring akumulasi kartu yang diterima bek kanan reguler Dani Carvajal.

”Bukan berarti saya tidak percaya dengan Dani Carvajal (seandainya bisa dimainkan lawan Prancis, Red), tetapi Jesus Navas adalah opsi terbaik dan jadi anti-Mbappe kami,” kata entrenador Spanyol Luis de la Fuente kepada Marca.

Navas memiliki kecepatan sprint yang mendekati Mbappe. Bek kanan Sevilla FC tersebut dalam statistik UEFA pernah mencatatkan sprint 32,6 kilometer per jam. Meski, usianya sudah sangat senja alias 38 tahun. ”Jesus pemain yang sangat berpengalaman. Aku berharap ini akan jadi laga yang hebat baginya karena dibutuhkan pemain seperti dirinya untuk menghadapi pemain seperti Mbappe,” sahut gelandang jangkar Spanyol Rodri berbicara kepada EFE.

Selain Mbappe, Prancis juga punya pelari cepat lainnya seperti bek kiri Theo Hernandez dan wide attacker Ousmane Dembele.

Dilansir Sport, Mbappe mengungkapkan bahwa dirinya bisa mengambil peran sebagai pengalih perhatian pemain lawan untuk dimanfaatkan rekannya di Les Bleus –julukan Prancis. ”Karena apa pun yang terjadi, yang paling penting adalah Prancis bisa menang,” tegas Mbappe.

Di antara semifinalis Euro 2024, Spanyol dan Prancis sekaligus tim dengan pertahanan terbaik atau baru kebobolan dua gol. Alhasil, selain beradu mencetak gol dengan mengandalkan para pemain cepat masing-masing, meruntuhkan pertahanan lawan merupakan tugas tidak kalah berat. (ren/c17/dns/jawa pos)

 

Editor : Azam Munawar

#



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Sepak Bola


Iklan RB Display D