RADARBANDUNG.id- Provinsi Jawa Barat (Jabar) mencanangkan Sekolah Toleransi. Sekolah Toleransi tersebut hadir di SMA Negeri 1 Kota Depok.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat Dedi Supandi menjelaskan, pencanangan Sekolah Tolerasi pertama di Indonesia ini merupakan upaya dalam membumikan jiwa nasionalisme kebangsaan di Jawa Barat melalui pendidikan.
“Sekolah Toleransi pertama di Indonesia ini bisa menjadi contoh lain untuk sekolah di Jawa Barat, umumnya di Indonesia,” ujar Dedi, Rabu (20/4/2022).
Menurut Dedi, Sekolah Toleransi tersebut telah dilaksanakan di Garut. Ia berharap, ke depan setiap sekolah di Jawa Barat dapat mengimplementasikan hal serupa. Adapun sekolah di Jawa Barat sendiri berjumlah 5.033.
“Implementasinya ke depan, seperti di Garut kita berharap kurikulum antiradikalisme dan toleransi ini masuk ke dalam kurikulum bagian dari mata pelajaran PPKN di Satuan Pendidikan di Disdik Kabupaten Kota,” harapnya
Dalam mata PPKN pada tingkat SMA, Dede menjelaskan, ada pendidikan antikorupsi yang sudah digagas MUI dengan KPK dan Kejati.
“Saya berharap di seluruh siswa-siswi se-Jabar itu ada tagline perharinya, misalnya hari Senin harus bercerita tentang kebangsaan, Selasa tentang persatuan, Rabu tentang budaya lokalnya, Kamis tentang musyawarahnya, Jumat tentang keagamaannya, Sabtu tentang berkunjung kepada orang tua atau kakek dan neneknya,” bebernya.