SMA di Bandung Barat Mulai PTM 20 September

Cara Cek NISN Online mata pelajaran pendidikan antikorupsi kurikulum baru sekolah 2022 PTM Terbatas kota bandung sma jabar di Kota Cimahi Bandung Barat Dimulai 6 September
ILUSTRASI (Dery Ridwansah/JawaPos.com)

RADARBANDUNG.id, PADALARANG- Sejumlah SMA sederajat di Kabupaten Bandung Barat (KBB) dipastikan akan memulai Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas pada 20 September 2021.

Kepala Kantor Cabang Dinas (KCD) Wilayah VI Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat, Endang Susilastuti mengatakan, pelaksanaan PTM terbatas untuk jejang pendidikan SMA di Bandung Barat ini secara bertahap.

“Dari jumlah total 178 SMA, SMK dan SLB di Kabupaten Bandung Barat (KBB), Disdik hanya mencoba untuk 15 persen sekolah saja. Jumlah itu bisa saja berubah, tergantung hasil verifikasi dan kesiapan dari sekolah,” katanya, Kamis (16/9).

Secara kewenangan, terangnya, untuk jenjang SMA tersebut berada di Disdik Provinsi Jawa Barat, namun pihaknya akan mengikuti kebijakan pemerintah daerah.

“179 sekolah di Bandung Barat itu terbagi kepada 60 SMA, 101 SMK, dan 17 SLB,” sebutnya.

Baca Juga: Fix, Sekolah di Bandung Barat Bakal Gelar PTM pada 20 September

Endang mengatakan, sebelumnya sekolah tersebut akan melewati proses verifikasi lebih dulu dari sisi sarana dan prasarana penunjang pembelajaran PTM dan harus memenuhi standar protokol kesehatan Covid-19.

“Kita lakukan verifikasi dan validasi. Selain itu ada dari Puskesmas dan Satgas kecamatan, semua harus melakukan verifikasi dalam rangka menjamin sekolah benar-benar siap. Kita lihat dulu kesiapan itu terutama dari sekolah. Mereka harus siapkan juga  SOP, sarana dan prasarana, strategi pembelajaran, dan lainnya,” jelasnya.

Baca Juga: Persiapkan PTM, Disdik KBB Bentuk Satgas di Setiap Sekolah

Selain itu, akan ada pula monitoring yang bekerjasama dengan Satgas Covid-19 kewilayahan untuk memastikan tidak adanya kerumunan dalam pelaksanaan PTM terbatas tingkat SMA sederajat di Bandung Barat ini.

“Siswa yang ikut akan diutamakan yang tidak punya gadget dan sulit akses internet. Pada prinsipnya kita akan menghentikan PTM apabila ditemukan pelanggaran prokes atau ditemukan kasus Covid-19 baru,” pungkasnya.

(kro/radarbandung)

Editor : Ali Yusuf

#



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kabupaten Bandung Barat


Iklan RB Display D