RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Kota Bandung akan uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM) atau sekolah tatap muka untuk semua jenjang pendidikan pada 7 Juni sampai 18 Juni 2021.
“Sesuai dengan SKB 4 Menteri, pemerintah daerah bisa melaksanakan PTM. Maka kami merespon melakukan uji coba PTM yang akan berlaku 7 Juni mendatang,” ujar Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung, Hikmat Ginanjar, kepada wartawan, Kamis (3/6/2021).
Hikmat mengatakan, dari 3.523 satuan pendidikan, berdasarkan hasil monitoring ada 654 yang lolos evaluasi di tingkat kecamatan. Namun setelah dilakukan evaluasi lanjutan ada 237 yang lolos dan bisa melakukan uji coba.
“Uji coba akan dilakukan beberapa sift. Satu siftnya akan digelar selama 2×60 menit, sehingga dalam satu hari ada beberapa sift,” tuturnya.
Uji coba yang dilakukan melibatkan 10 persen siswa dengan pola 75 persen merupakan uji coba dan sisanya pembelajaran.
Baca Juga: Semua Sekolah di Kota Bandung Belajar Tatap Muka Juli 2021?
“Kelas yang mengikuti uji coba ini juga diperbolehkan dari kelas 1-6 SD dan 1-3 SMP. Sedangkan untuk SMA dan sederajat, kita hanya mendampingi saja. Mereka punya KCD (Kepala Cabang Dinas),” jelasnya.
Hikmat mengatakan, salah satu uji coba kali ini orangtua bebas menentukan apakah mengizinkan anaknya mengikuti PTM atau tidak.
Baca Juga: Disdik Jabar Izinkan Sekolah Tatap Muka Juli 2021
“Jadi orang tua bisa menentukan bisa daring atau Kuring. Namun semua akan kami fasilitasi dengan baik,” katanya.
Hikmat menegaskan, untuk pelaksanaan PTM setiap satuan pendidikan harus memenuhi kriteria. Salah satunya pengajar sudah mengikuti program vaksinasi Covid-19.
“Jadi, kalau tenaga pendidiknya belum mendapatkan vaksin tidak boleh menggelar PTM,” pungkasnya.
(mur)