RADARBANDUNG.id – Pasangan suami istri Alifia Tamara Kinanti dan Ival Mochamad Fathoni mendapat kesempatan mengikuti proses bayi tabung secara gratis dari program bayi tabung bersama Irwansyah dan Zaskia Sungkar (Syahki). Pasangan Alifia dan Ival telah menantikan mendapatkan anak selama 3,5 tahun lamanya.
Mereka, nantinya akan menjalani proses mempunyai anak melalui program bayi tabung di Morula IVF Melinda Bandung. Mereka bakal mengikuti program bayi tabung bersama Irwansyah dan Zaskia Sungkar (Syahki).
Pengumuman terhadap pasangan tersebut setelah Selasa, 30 Maret 2021 lalu telah lahir Ukkasya Muhammad Syahki, yang merupakan anak dari Zaskia dan Irwansyah. Hadiah tersebut merupakan bentuk rasa syukur atas penantian Zaskia dan Irwansyah selama 10 tahun, untuk memiliki anak.
“Selamat untuk mengikuti program Bayi Tabung di Morula IVF Melinda Bandung. Semoga ini menjadi jalan dari ALLAH SWT sebagai ikhtiar untuk Anda berdua memiliki buah hati setelah penantian panjang. Selalu semangat dalam menjalankan prosesnya. Jangan lupa mengikuti protokol kesehatan dan melakukan gaya hidup sehat agar hasilnya optimal,” kata Irwansyah.
Program hadiah tersebut, diikuti hampir 3.000 pasangan dari seluruh Indonesia. Namun, nantinya hanya dua pasangan yang akan mendapatkan kesempatan mendapatkan program bayi tabung gratis ini.
Yohansyah Amarullah selaku Senior Marketing Manager Morula IVF Indonesia mengatakan, Morula Indonesia berterima kasih kepada Zaskia dan Irwansyah yang telah memberikan amanahnya kepada pihaknya dalam program ini. Sebagai informasi untuk mendapatkan buah hati saat ini tidak perlu sampai ke luar negeri.
“Dengan standar layanan Internasional Morula IVF Indonesia hadir ditengah masyarakat untuk menjawab kebutuhan ini. Karena ada limit waktu terutama untuk istri agar meningkatkan peluang kehamilan (success rate) program Bayi Tabung (IVF) diharapkan untuk masyarkat lebih sadar akan hal ini,” katanya.
Dalam melaksanakan prosesnya, Morula IVF Indonesia menerapkan social distancing & physical distancing untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Morula IVF Indonesia telah melakukan berbagai penyesuaian termasuk keamanan protokol medis dan layanan kepada pasien untuk kondisi new normal di seluruh cabang.