Optimistis Industri Otomotif Tumbuh, Mazda Keluarkan Mobil SUV Baru

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Agen pemegang merek Mazda di Indonesia, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) optimistis segmen mobil premium masih bisa terjaga di tengah pandemi Covid-19.

EMI sendiri sudah membawa SUV baru baru New Mazda CX-5 GT dan CX-9 AWD ke Tanah Air. Dua produk ini diyakini bisa menjadi tulang punggung dan meningkatkan penjualan Mazda. Erik Pascanugraha, GM Operations EMI mengaku sudah melakukan survei dan analisis mendalam untuk segmen SUV.

New Mazda CX-5 dibanderol Rp555.800.000 sementara New CX-9 dijual dengan harga Rp869.900.000. “Kami percaya kedua mobil ini bisa meningkatkan penjualan Mazda,” ujar Erik, dalam konferensi virtual (9/3/2021).

Optimisme serupa disampaikan oleh Head of Sales PT EMI, Dedy Kurniawan Saputro yang menilai industri otomotif bisa tumbuh pada tahun ini setelah lesu di tahun 2020.

“Secara nasional total volume retail 2.611 unit sampai dengan akhir 2020. Tahun ini target secara nasional yang kami canangkan sebanyak 6.000 unit untuk all model,” ucap Dedy.

“CX-5 GT ditargetkan 150 unit per bulan, kemudian untuk CX-9 AWD targetnya sekitar 20 unit per bulan,” ia melanjutkan.

CX-5 kini menggunakan mesin bensin SKYACTIV-G 4-silinder 2.500 cc yang menghasilkan tenaga maksimum 190 PS atau setara 188 tk dan torsi puncak 251 Nm. Mesin ini telah mendapat penyempurnaan dan fitur baru berupa cylinder deactivation.

Sementara New Mazda CX-9 dijual dalam dua pilihan sistem penggerak, yaitu 2WD (front wheel drive) dan All-Wheel Drive (AWD). Keduanya dibekali mesin bensin 2.500 cc liter dengan imbuhan turbocharger yang menghasilkan tenaga 231 tk dan torsi 420 Nm.

Dari sisi interior, sensasi premium terasa dari penggunaan aksen “metal woods”. Di bagian dasbor terdapat head unit layar sentuh berukuran 8 inci lengkap dengan fitur smartphone integration seperti Wireless Apple Carplay dan Andoid Auto. Didukung pula oleh sistem audio premium BOSE dengan 10 speaker.

Pembaruan lainnya terdapat pada fitur keselamatan atau Active Safety Technology, seperti penambahan Active Driving Display (head-up display) yang menyampaikan informasi kecepatan dan lainnya, Blind Spot Monitoring (BSM) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA). Ada juga layar information meter cluster (speedometer) lebih besar dari sebelumnya menjadi 7 inci.

(dbs)

Editor : Oche Rahmat

# #



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Nasional & Otomotif


Iklan RB Display D