Sederhana Tapi Mewah, Koleksi Busana Muslim Vallina Outfit Bisa Jadi Pilihan Kaum Hawa

Sederhana Tapi Mewah, Koleksi Busana Muslim Vallina Outfit Bisa Jadi Pilihan Kaum Hawa

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Dalam merespon antusias pasar busana muslim dengan konsep sederhana dan mewah, yang dicari oleh konsumen pada masa pandemi Covid-19. Vallina Outfit sebagai salah satu pelaku usaha bidang busana muslim menangkap peluang tersebut.

Sederhana tapi mewah, kedua hal tersebut sudah cukup mewakili busana Muslim One Set yang saat ini sedang digandrungi. Dengan harga yang tidak merogoh kocek terlalu mahal.

Selain itu, Vallina Outrif juga menyediakan sarana dropship bagi mahasiswa atau mahasiswi yang mencari tambahan penghasilan dengan menjadi reseller.

Hal itu Budi Nata Sutisna, sebagai Owner Vallina Outfit kemukakan.

“Berbagai kreativitas coba dituangkan ke dalam kain-kain berkualitas untuk melahirkan berbagai koleksi terbaik busana Muslim jenis One Set. Terbukti kerja keras pasti berbanding lurus dengan hasil,” ucap Budi, di Bandung.

Ia menambahkan, koleksi dari Vallina Outfit benar-benar dapat menjadi pilihan para wanita yang ingin mengenakan busana trendy nan stylish yang sederhana sekaligus mewah.

Sederhana Tapi Mewah, Koleksi Busana Muslim Vallina Outfit Bisa Jadi Pilihan Kaum Hawa

Baca Juga:

“Mulai dari variasi yang berlengan pendek sampai berlengan panjang tersedia dalam berbagai motif dan warna di Vallina Outfit. Tidak perlu khawatir dengan harga, karena walaupun desainnya sangat bagus, harga yang dibanderol sangat bersahabat dengan dompet,” katanya.

“Tak perlu khawatir, kami menyediakan kemeja, atasan, tunik, celana dan stelan corak wanita yang sedang trendy dengan harga di bawah Rp100 ribu rupiah,” sambungnya.

Dalam kondisi pandemi Covid-19, Budi mengatakan, lebih banyak bergerak lewat marketplace untuk mengurangi kontak langsung dengan para pembeli.

“Jadi tunggu apa lagi, yuk kita langsung serbu koleksi Vallina Outfit di marketplace Mall Shopee,” pungkasnya.

(muh)

Editor : Oche Rahmat

# #



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Lifestyle


Iklan RB Display D