RADARBANDUNG.id, NGAMPRAH – Kondisi kesehatan Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna kabarnya sudah semakin membaik setelah dinyatakan positif Covid-19.
Aa Umbara saat ini tengah menunggu hasil swab test untuk memastikan kondisi kesehatannya.
Sekretaris Daerah (Sekda) Bandung Barat, Asep Sodikin menjelaskan, Aa Umbara sudah tidak memakai alat bantu pernapasan dan mulai beraktivitas di rumah.
“Berdasarkan keterangan dr Eisenhower pak bupati kondisinya semakin membaik tinggal menunggu hasil swab nanti malam atau besok,” katanya, Kamis (21/1).
Sementara itu, Dirut RSUD Lembang, Eisenhower Sitanggang menyebut, hasil test swab Covid-19 kedua Aa Umbara hingga saat ini belum diketahui.
“Hasil swab test kedua belum keluar karena agak lama juga, kan ngantri,” ucapnya.
Selain itu, terkait dengan kondisi kesehatan istri bupati, Yuyun Yuningsih, ia katakan juga mengalami kemajuan dibandingkan saat awal terpapar Covid-19.
“Untuk ibu bupati pun kondisi kesehatannya cukup membaik saat ini,” ujarnya.
Sedangkan terkait kondisi kesehatan putera bupati, Rian Firmansyah, Eisen menyebut, Rian sempat mengeluhkan sesak nafas sehingga perlu mendapatkan penanganan medis.
Baca Juga: Bupati Aa Umbara Terpapar Covid-19, Sekda Minta Doa dari Warga KBB
“Rian dirawat karena ada keluhan sesak, enggak ada keluhan lain selain sesak. Masuk hari Senin malam, mungkin beberapa hari lagi sudah sembuh,” katanya.
Namun demikian, pihaknya belum bisa memastikan sumber penularan virus terhadap keluarga Aa Umbara ini. Menurutnya, itu merupakan kewenangan pihak Dinas Kesehatan.
Baca Juga: Bupati Aa Umbara Tes Covid-19 Lagi, Begini Kondisinya Sekarang
“Kalau sumbernya dari mana itu ranahnya Dinas Kesehatan, tapi kalau melihat kan mobilitas mereka tinggi,” pungkasnya.
Sebelumnya, Aa Umbara dan istri diketahui positif Covid-19 dari hasil swab test 9 Januari lalu dan juga Rian Firmansyah yang juga anggota DPR-RI kemarin dikabarkan positif Covid-19 berdasar hasil rapid test antigen dan mendapat perawatan di RSUD Lembang.
“Setelah beberapa waktu lalu dinyatakan positif Covid-19 saat ini saya berada di ruang isolasi RSUD Lembang,” ungkap Rian melalui akun Instagram terverifikasi miliknya, Rabu (20/1/2021).
Ia mengaku kondisi kesehatannya semakin membaik. “Tentunya dengan penanganan serius dari dokter dan perawat progres kesehatan saya mulai membaik,” akunya.
(kro)