RADARBANDUNG.id, CIWIDEY – Sambut libur natal dan tahun baru, objek wisata Happy Farm akan buka selama dua minggu penuh.
Dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, pengelola berharap ada kenaikan pendapatan saat momen libur panjang.
Supervisor Operasional Happy Farm, Iyan Sopian mengatakan biasanya Happy Farm hanya buka selama tiga hari dalam satu minggu, yaitu Jumat, Sabtu dan Minggu.
-
Happy Farm kedepankan pemandangan dan edukasi untuk anak
Sementara untuk libur natal dan tahun baru ini, akan buka dari tanggal 23 Desember 2020 hingga 6 Januari 2021.
Baca Juga: Rekreasi di Zona Merah
“Karena saat ini situasinya belum normal, ya kita buka cuma tiga hari pada akhir minggu, kecuali libur akhir tahun nanti kita akan full buka dua minggu,” kata Iyan di Happy Farm , Ciwidey.
Di bangun di atas tanah seluas 1,5 hektare, ia menyebut wahana yang ditawarkan kepada pengunjung lebih mengedepankan pemandangan dan edukasi untuk anak-anak tentang jenis kelinci dan domba.
Baca Juga: Tropical Vibes Ramaikan Industri Kuliner Bandung, Serasa di Pantai
“Happy Farm memiliki beberapa spot unggulan, antaranya Candy house, taman kelinci, taman domba, taman kuda, taman bunga, panahan, serta kafe dan resto,” tutur Iyan.
-
Tidak perlu membayar tiket masuk
Iyan mengungkapkan wisatawan tidak perlu membayar tiket masuk. Namun, jika ingin masuk ke wahana-wahana seperti candy house dan taman kelinci, wisatawan akan dikenakan biaya.
Iyan mengakui selama pandemi, tempat wisata ini hanya ramai saat akhir pekan.
Baca Juga: 9 Bulan Tutup, Dusun Bambu Kembali Hadir dengan Konsep Anyar
Ia katakan, estimasinya menurun drastis. Sebab, jika waktu normal jumlah pengunjung bisa mencapai seribu orang per hari, namun untuk saat ini hanya setengahnya saja.
Ia berharap saat libur akhir tahun, jumlah kunjungan bisa meningkat.
Iyan menekankan bahwa wahana wisata aman karena menerapkan protokol kesehatan ketat.
“Prokes itu tetap yang paling utama, dari mulai pengecekan suhu tubuh, wajib cuci tangan, dan pakai masker itu harus, jadi masyarakat nggak perlu khawatir kalau mau berkunjung,” pungkasnya.
(fik/radarbandung)