RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Dengan semangat menggairahkan sektor pariwisata, brand fesyen lokal 3Second Family membuka store terbesarnya di Kota Bandung.
Berlokasi di Jalan RE Martadinata No. 61, 3Second Store hadir dengan konsep family store yang lebih besar dan lengkap.
3Second store menyediakan berbagai pilihan fesyen untuk keluarga, mulai dari orang tua, remaja, hingga anak-anak.
Pasalnya, di sini ada ragam fesyen item dari 10 brand dibawah naungan 3Second Family.
Seperti 3Second, GreenLight, Moutley, Famo, FMC Speed Supply, Hanna Hijab, Circle, 3Second Kids, Moutley Kids, dan Azizah.
Brand ini memiliki karakter dan segmen berbeda bagi setiap pemakainya.
Mulai dari t-shirt, kemeja, topi, celana jeans, celana chino, jaket hoodie, sampai jaket riders semuanya tersedia.
Mengusung gaya modern, bangunan berlantai dua ini sangat nyaman dan berkelas.
Untuk kali ini, 3Second Family kembali menggandeng musisi Nazriel Ilham atau dikenal Ariel ‘Noah’ sebagai brand ambassador.
Keterlibatan Ariel sebagai brand ambassador dipandang sangat sesuai dengan karakter pribadinya. Ariel mengungkapkan, ini menjadi tahun ke dekapannya ditunjuk sebagai brand ambassador dari GreenLight.
Rasa nyaman bekerja sama dengan tim 3Second sejalan dengan kenyamanannya ketika mengenakan produk-produk 3Second Family.
Ariel menuturkan, sebagai brand ambassador ia tidak dituntut banyak dalam mempromosikan produk yang melekat padanya.
Sesekali Ariel juga suka berdiskusi dengan tim desainer 3Second dalam membuat fesyen item yang ia inginkan.
“Aku juga suka diskusi atau tukar pendapat sama tim desainernya. Misalkan, eh nih gue pengen dong dibikinin jaket modelnya begini, tapi kalau kata tim desainer bilangnya, mending lo ambilnya model gini deh soalnya kan musisi tuh blablabla,” kata Ariel pada press conference daring pembukaan Family Store 3Second, Sabtu (7/11/2020).
Vokalis grup band Noah ini menerangkan, untuk gaya berpakain sehari-hari ia tergolong tidak neko-neko.
Cukup mengenakan celana jeans, t-shirt grafis, dan jaket merupakan tiga fesyen item yang wajib dipakai Ariel.
“Meski Bandung sudah gak sedingin dulu lagi, pengennya sih kalau jalan tetap pakai jaket ya. Nah sedangkan kalau lagi manggung itu beda lagi, karena ada request biasanya dari pihak promotor atau stasiun televisinya,” ungkapnya.
Kesukaannya memakai t-shirt membawa Ariel pada kolaborasinya bersama GreenLight. Kolaborasi bertajuk A Series ini menghadirkan koleksi t-shirt bergambar emoticon.
Seperti yang dikenakan pada hari pembukaan Family Store 3Second, Ariel memakai t-shirt A Series dengan gambar mimik wajah cool dengan kacamata hitam.
Baca Juga: Ariel Meriahkan Grand Opening 3Second Family Store
“Karena aku suka pakai t-shirt makanya ini ada kolaborasi GreenLight X Ariel namanya A Series. Seperti yang aku pakai ini ada emoticon cool kan, itu suasana hati saat ini. Nanti ada lagi yang lain, emoticon senang, sedih, tapi yang bahaya itu lagi marah,” jelasnya.
Fokus menghadirkan produk yang berkualitas, Owner 3Second Family Perry Tristianto mengatakan kehadiran Family Store 3Second bisa menggeliatkan wisata belanja di Bandung yang mulai redup.
Baca Juga: 3Second Kini Hadir di The Matic Mall Majalaya, Tawarkan Promo Menarik untuk Kalian Pecinta Fashion
Pandemi Covid-19 memaksa semua sektor terpaksa menghentikan laju perekonomiannya, diharapkan dengan adanya family store ini bisa menjaring segmen keluarga yang mau belanja dengan aman dan nyaman.
“Bandung kan dari dulu dikenal sebagai ikon pariwisata, gak cuma kulinernya saja, tapi ada juga wisata belanja. Semoga kehadiran family store ini bisa menjaring pengunjung yang lebih banyak lagi, karena ini adalah salah satu store terbesar dari 3Second Family,” ujarnya.
(fid/radarbandung)