Hingga saat ini, Prung, brand lokal asal Bandung telah memiliki pengikut yang tersebar luas dari berbagai kota di Indonesia hingga ke mancanegara
RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Bandung sudah sejak lama dikenal dengan kota yang memiliki suporter bola fanatik, yakni suporter Persib Bandung dengan sebutan Bobotoh.
Karena kecintaanya pada klub lokal sepakbola kebanggaan warga Jawa Barat itu, Muhammad Abdul Kholiq kini mendapatkan jalan hidupnya sebagai pengusaha yang terbilang sukses.
Abdul sendiri mempunyai brand Prung. Abdul mengungkapkan, Prung hadir dengan suguhan produk yang bertemakan casual football, subculture, musik dan semangat anak muda yang mencintai dunia tersebut.
“Selama hampir satu dekade, Prung tetap mempertahankan nilai dan identitasnya sebagai brand fashion yang memiliki nilai dan karakter tersendiri,” ungkapnya.
Abdul mengatakan, sejak awal berdirinya pada awal tahun 2011, Prung telah berkembang menjadi brand yang terkemuka dengan menyajikan produk yang berkualitas tinggi dan eksklusif.
“Hingga saat ini, Prung memiliki pengikut yang tersebar luas dari berbagai kota di Indonesia hingga ke mancanegara,” imbuhnya.
Abdul menjelaskan, pada awal berdirinya Prung berlokasikan di Jalan Trunojoyo No. 25 Bandung dengan konsep mobile garage yang memiliki ciri khas tersendiri dari brand tersebut.
Seiring berjalannya waktu, Prung berevolusi dan memiliki offline store yang berada di Jalan Bagusrangin, tepatnya Jalan H Wasid No. 29 Bandung.
Baca Juga: Fesyen | Tampil Ceria dengan Busana Sweater
“Prung hadir sebagai brand yang memiliki nilai dan identitas yang berbeda dengan brand lainnya di Kota Bandung,” katanya.
Abdul katakan, Prung menawarkan beberapa produk yang dapat menunjang penampilan anak muda yang mencintai dunia casual football, subculture dan juga musik.
Baca Juga: Lagi Tren di Bandung.. Coach Jaket, Bikin Tampilan Lebih Simpel dan Stylish
“Produk yang di tawarkan sangat beragam, mulai dari t-shirt, parka, cagoule, celana dan juga aksesoris lainnya yang tidak kalah menarik,” ujarnya.
Selain itu, Prung juga memberikan penawaran menarik bagi para konsumen dan member resminya, seperti potongan harga sampai dengan 50 persen untuk semua produk yang ada di offline store terbarunya.
(pra)